Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sedang Olahraga Lari, Seorang Warga Temukan Bayi Singa

Kompas.com - 08/10/2018, 15:41 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber BBC

UTRECHT, KOMPAS.com - Seorang warga di kawasan tengah Belanda sangat terkejut dengan apa yang ditemukannya tatkala sedang jogging.

Warga yang tak disebut identitasnya itu menemukan seekor bayi singa diperkirakan berusia empat bulan dalam sangkar kecil Minggu (7/10/2018) waktu setempat.

Baca juga: Lucunya Adovo, Bayi Singa Putih Langka yang Lahir di Pasuruan

Media lokal NOS via BBC memberitakan Senin (8/10/2018), singa itu ditemukan di Tienhoven, desa yang terletak 10 kilometer dari Utrecht.

Warga tersebut melaporkan penemuannya ke kepolisian lokal, yang langsung menghubungi dokter hewan untuk memeriksa singa tersebut.

Dokter Peter Klaver mengaku sangat terkejut ketika dia sampai di lokasi. Sebabnya, kandang tersebut tidak kokoh sehingga bayi singa itu berpotensi kabur.

"Saya telah berkeliling dunia dan bertemu banyak binatang seperti harimau dan singa. Namun saya tak pernah mengalami situasi seperti ini," terang Klaver kepada RTL Nieuws.

Kepolisian lokal menyatakan, mereka membawa bayi singa tersebut ke organisasi Lion Foundation yang terletak di utara Belanda.

Selain itu, mereka mengunggah sebuah pesan di Twitter untuk mencari informasi siapa pemilik bayi singa yang ditinggalkan di jalan tersebut.

"Pagi ini, salah satu anggota kami menerima laporan aneh di Tienhoven. Apakah Anda pernah melihat atau mendengar sesuatu?" tulis kepolisian.

Kepada netizen, polisi meminta mereka bersedia memberikan informasi jika ada aktivitas pembelian singa, maupun soal si bayi singa tersebut baru-baru ini.

Baca juga: Anjing Betina Susui Bayi Singa yang Ditelantarkan Induknya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com