Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kroasia Akan Buka Kedutaan Besarnya di Seoul Bulan Depan

Kompas.com - 14/09/2018, 21:45 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

SEOUL, KOMPAS.com - Kroasia dilaporkan tengah mempersiapkan untuk membuka kantor kedutaan besarnya di Korea Selatan bulan depan.

Menurut sumber diplomatik yang dikutip Yonhap News, Kamis (13/9/2018), pembukaan kantor kedubes Kroasia di Seoul itu turut didorong oleh peningkatan jumlah wisatawan asal Korsel yang berkunjung ke negaranya.

"Kantor kedutaan besar akan dibuka di Myeongdong pada akhir Oktober," kata sumber itu yang mengacu pada distrik yang ramai di Seoul tengah.

Kantor kedutaan besar itu diperkirakan bakal fokus pada penanganan urusan konsuler dan memperluas hubungan bilateral di tengah meningkatnya minat terhadap negara Eropa Timur di antara warga Korea Selatan.

Antara Korea Selatan dengan Kroasia telah terjalin hubungan diplomatik sejak 1992.

Baca juga: Bikin Jalan Buntu Bernilai Rp 621 Miliar, Pemerintah Kroasia Dikecam

Seoul telah memiliki kantor kedutaan besar di Zagreb, ibu kota Kroasia, namun sebelumnya, urusan diplomasi besar Kroasia dengan Korea Selatan masih ditangani oleh kedutaannya di Jepang.

Sementara untuk urusan diplomasi lainnya dilayani di kantor konsulat Kroasia.

Jumlah wisatawan asal Korea Selatan yang berkunjung ke Kroasia telah melonjak menjadi sekitar 470.000 pada 2017, meningkat lebih dari sepuluh kali lipat dibandingkan tahun 2012 yang hanya sekitar 46.000 wisatawan.

Salah satu pemicu peningkatan itu adalah sebuah reality show perjalanan 2013 berjudul Sister Over Flowers yang ditayangkan stasiun televisi Korsel, mengisahkan sekelompok selebriti wanita yang berkunjung ke negara itu.

Selain itu Kroasia juga merupakan lokasi pengambilan gambar untuk serial televisi terkenal Game of Thrones.

Awal bulan ini, maskapai penerbangan Korea Selatan juga telah meluncurkan layanan penerbangan reguler antara Incheon dengan Zagreb.

Baca juga: Mengenal Presiden Kroasia yang Curi Perhatian di Final Piala Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com