Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: Topan Dahsyat di Jepang, hingga Ulama Saudi

Kompas.com - 06/09/2018, 07:35 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

KOMPAS.com - Topan jebi yang melanda kawasan Jepang bagian barat membuat mobil bertumpuk tak beraturan dan tumpang-tindih.

Kemudian, jaksa penuntut umum Arab Saudi sedang mengupayakan hukuman mati terhadap seorang ulama terkemuka yang mengkritik cara negara monarki itu diperintah.

Kedua berita tersebut masuk dalam barisan berita populer kanal internasional sepanjang Rabu (5/9/2018) hingga Kamis (6/9/2018) pagi.

Berikut rangkuman empat berita populer seputar perkembangan dunia untuk mengisi pagi Anda:

1. Akibat Tersapu Topan Dahsyat, Mobil di Jepang Tumpang-tindih

Korban tewas akibat topan terkuat di Jepang selama 25 tahun terakhir telah mencapai 11 orang dan 600 orang mengalami luka-luka.

Sementara, akibat topan dahsyat membuat mobil bertumpuk tak beraturan, tumpang-tindih, dan ada pula yang terbalik akibat terjangan angin kencang di Kobe, Prefektur Hyogo.

Di area bongkar muat di Osaka juga tampak kontainer berjatuhan bak lego ketika dipandang dari atas. Di Kyoto, topan merobohkan sebagian langit-langit stasiun kereta utama.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

2. Video Memperlihatkan Dahsyatnya Terjangan Topan Jebi di Jepang

Topan Jebi menerjang Jepang pada Selasa (4/9/2018). Terjangan topan tersebut tercatat sebagai badai terkuat yang melanda negeri itu dalam kurun waktu 25 tahun terakhir.

Topan ini membawa angin dengan kecepatan maksimal 216 kilometer per jam disertai hujan lebat.

Kedahsyatan badai ini terekam dalam video yang diunggah oleh salah satu halaman Facebook, Japan Tomo.

Terlihat dalam video itu, angin bertiup sangat kencang, bahkan menyebabkan mobil pribadi dan mobil pick up bak tertutup yang sedang melaju terempas dan terguling.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com