Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Ribuan Orang Nikmati Goyang Dangdut di Central Park, New York

Kompas.com - 27/08/2018, 08:10 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

NEW YORK CITY, KOMPAS.com - Suasana 68th Avenue, Manhattan, New York, Sabtu (25/8/2018) lalu terasa sungguh berbeda.

Lokasi yang berada tepat di antara Madison Avenue dan Fifth Avenue di jantung New York City tersebut dipadati tak kurang dari 5.000 orang hari itu.

Mereka adalah pengunjung acara tahunan Indonesian Street Festival (ISF) 2018, yang pada perhelatan tahun ini mengusung tema "Maritim: Celebrating Our Ocean".

Tentu saja, sesuai tema tersebut KJRI New York yang bekerjasama dengan ISF 2018 pun menonjolkan keindahan Laut dan kecantikan keaneragaman sumber daya alam hayati Indonesia.

Tak lain, tujuannya adalah untuk mempromosikan potensi Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia.

Nah, jalanan dan panggung di lokasi acara pun didekor dengan warna biru yang mencerminkan warna laut, tanpa lupa menyematkan beragam elemen laut, macam terumbu karang dan beraneka jenis ikan. 

Baca juga: Perpustakaan Digital Pertama Kedutaan Indonesia di KBRI Bangkok

Sebelum gong dibunyikan tepat pukul 12.00 waktu setempat, para pengisi acara melakukan parade singkat dari ujung Central Park sisi 5th Avenue menuju panggung seni budaya yang persis berdiri di depan KJRI New York.

Kemudian pengunjung mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Parade ini langsung menarik perhatian para wisatawan yang sedang berjalan-jalan di sepanjang lokasi yang merupakan salah satu ikon paling terkenal New York, di seputaran Central Park.

Banyak di antara mereka yang langsung bergabung ke lokasi acara ISF, dan menikmati rangkaian penampilan di panggung.

Para pengunjung pun membeli makanan dan minuman khas Indonesia yang disajikan para vendor dengan sangat apik.

Konjen RI di New York Abdulkadir Jailani berharap dengan acara ini nama Indonesia dapat lebih bergema di Amerika Serikat, khususnya di New York.

Baca juga: Koleksi Musim Panas Mode Italia Tampil di KBRI Roma

Warga setempat diharapkan dapat lebih mengenal Indonesia dan tertarik untuk berkunjung serta menyaksikan langsung kecantikan laut dan pantai Indonesia.

Hiburan

Warga kota New York dihibur penampilan penyanyi dangdut Thomas Djorghi yang menggoyang panggung hiburan ISF 2018 melalui lima lagu yang dibawakan, yaitu Milikku, Asal Kau Bahagia, Sedang-Sedang Saja, Pergi Pagi Pulang Pagi dan Sembako Cinta. DOKUMENTASI KJRI NEW YORK Warga kota New York dihibur penampilan penyanyi dangdut Thomas Djorghi yang menggoyang panggung hiburan ISF 2018 melalui lima lagu yang dibawakan, yaitu Milikku, Asal Kau Bahagia, Sedang-Sedang Saja, Pergi Pagi Pulang Pagi dan Sembako Cinta.
Sebagaimana penyelenggaraan ISF pada tahun-tahun sebelumnya, panggung hiburan ISF merupakan ajang promosi seni dan budaya Indonesia yang paling ditunggu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com