Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kotoran Manusia yang Menggunung Jadi Masalah di Everest

Kompas.com - 06/08/2018, 16:40 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Sumber CNN

KATHMANDU, KOMPAS.com - Saat para pendaki tengah terpacu menaklukkan puncak tertinggi dunia Gunung Everest, maka cara dan tempat mereka buang hajat menjadi prioritas terakhir.

Nyatanya urusan hajat manusia ini menjadi salah satu problem besar di Gunung Everest. Pada musim pendakian tahun ini, para pekerja membersihkan setidaknya 14.000 kilogram kotoran manusia.

Jumlah itu setara dengan bobot dua ekor gajah dewasa.

Kotoran manusia itu berasal dari "base camp" di kaki gunung hingga ke sebuah lokasi pembuangan di dekat puncak.

Baca juga: Nobukazu Kuriki Tewas saat Coba Turun ke Camp II Gunung Everest

Demikian data yang disampaikan, Komite Pengendalian Polusi Sagarmantha (SPCC), sebuah LSM yang bekerja untuk membersihkan Gunung Everest.

Di Gorak Shep, sebuah lokasi pembuangan beku di ketinggian sekitar 5.100 meter dari permukaan laut, kotoran dibuang begitu saja di tempat terbuka hingga mengerut dan kering.

Namun, ada risiko kotoran-kotoran itu akan masuk ke sungai dan meracuni sistem pasokan air bersih. Demikian penjelasan Garry Porter, pensiunan pendaki asal Amerika Serikat.

"Sangat tak enak dipandang dan tak sehat, ini merupakan masalah kesehatan dan mimpi buruk bagi lingkungan," kata Porter kepada CNN.

"Saya mengalami ketegangan dan keagungan Gunung Everest, tetapi saya juga melihat apa yang terjadi saat kita meninggalkan kotoran seolah kotoran kita tidak berbau," tambah dia.

Namun, Porter tidak menyalahkan para pendaki sebab tujuan utama mereka adalah menaklukkan puncak dan kembali dengan selamat.

Porter juga tak menyalahkan pemerintah Nepal karena tidak menyediakan tempat pengelolaan kotoran di rute pendakian.

Yangji Doma dari SPCC sepakat bahwa cara manajemen kotoran manusia di Gunung Everest adalah sebuah problem.

"Kami memastikan kotoran tidak dibuang di gletser. Namun, masalah utamanya adalah di sama amat dingin sehingga kotoran itu tak cepat terurai," ujar Yangji.

Akhirnya Porter bersama rekannya sesama pendaki Dan Mazur menjalankan proyek biogas Gunung Everest hampir delapan tahun lalu untuk mencoba mengurangi kerusakan lingkungan ini.

Selama bertahun-tahun, Porter dan Mazur memikirkan ide untuk memasang sebuah biogas digester di Gorak Shep untuk mengubah kotoran manusia menjadi gas metana.

Halaman:
Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com