Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pejabat Tinggi Korea Utara Bertemu Menlu AS di New York

Kompas.com - 31/05/2018, 08:04 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

Sumber BBC,AFP

NEW YORK, KOMPAS.com - Pejabat tinggi Korea Utara yang juga merupakan tangan kanan Kim Jong Un telah tiba di New York, Amerika Serikat, untuk membicarakan pertemuan bersejarah antara Kim Jong Un dan Presiden AS Donald Trump.

Dilansir dari BBC, Kim Yong Chol terbang dari ibu kota China, Beijing, dengan menggunakan maskapai Air China.

Dia merupakan pejabat paling senior Korea Utara yang pernah bertandang ke AS dalam hampir 20 tahun terakhir.

Baca juga: Jelang Pertemuan Trump-Kim Jong Un, Delegasi AS Bertemu Pejabat Korea Utara

Di New York, Kim Yong Chol dijadwalkan bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo dalam jamuan makan malam di sebuah bangunan apartemen, dekat markas besar PBB, pada Kamis (31/5/2018), pukul 19.00 waktu setempat.

AFP melaporkan, kunjungan Kim Yong Chol akan mematangkan pertemuan Kim Jon Un dan Trump yang digelar pada 12 Juni 2018 di Singapura.

"Menantikan pertemuan dengan Kim Yong Chol di New York untuk mendiskusikan konferensi tingkat tinggi antara Presiden Trump dengan Ketua Kim," tulis Pompeo di Twitter.

"Kami berkomitmen terhadap denuklirisasi Semenanjung Korea yang menyeluruh, dapat diverifikasi, dan tidak dapat diubah," imbuhnya.

Sebelumnya, delegasi AS juga telah bertemu dengan pejabat Korea Utara di desa Panmunjom, sementara banyak diplomat AS yang sudah berada di Singapura untuk mempersiapkan KTT.

Juru Bicara Gedung Putih Sarah Sanders mengonfirmasi, kedua pemimpin tersebut masih berencana untuk bertemu pada bulan depan.

"Seperti yang presiden bilang, jika itu terjadi, kami pasti akan siap," ucapnya.

Baca juga: Denuklirisasi Korea Utara Bakal Memakan Waktu 10 Tahun

Jelang KTT antara AS dan Korea Utara, Rusia mengumumkan bahwa Menteri Luar Negeri Sergei Lavrov akan mengunjungi Korea Utara pada Kamis (31/5/2018).

Lavrov dan Pompeo telah berbicara pada Rabu (30/5/2018) untuk pertama kalinya melalui sambungan telepon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC,AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com