Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepekan Usai Kematian Istrinya, Kondisi George HW Bush Kritis

Kompas.com - 24/04/2018, 12:26 WIB
Rizky Chandra Septania,
Ervan Hardoko

Tim Redaksi

Sumber CNN

WASHINGTON DC,KOMPAS.com - Kesehatan mantan presiden ke-41 Amerika Serikat, George HW Bush dikabarkan kritis dan kini menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Diberitakan CNN, kondisi kesehatan pria 93 tahun ini memburuk sehari setelah pemakaman sang istri, Barbara Bush yang diselenggarakan pekan lalu.

Berdasarkan keterangan juru bicara keluarga Bush Jim McGrath pada Minggu (22/4/2018) pagi, Bush dilarikan ke RS Methodist Houston setelah infeksi yang dideritanya mulai menyebar ke pembuluh darah.

Baca juga : Mantan Ibu Negara AS Barbara Bush Wafat pada Usia 92 Tahun

Saat dalam perawatan, tekanan darah Bush sempat turun beberapa kali. Namun kini kondisinya mulai stabil.

"Saat ini ia sedang dalam perawatan sekaligus pemulihan. Kami akan mengabari jika ada perkembangan lebih lanjut," ujar McGrath.

Sebelumnya, Bush memang dikabarkan menderita sejumlah penyakit di usia senjanya.

Beberapa tahun lalu, Bush dikabarkan terkena parkinson sehingga menyebabkannya tidak bisa berjalan dan harus menggunakan kursi roda atau scooter.

Setelah parkinson, Bush dikabarkan terkena infeksi yang mengakibatkan sepsis pada tubuhnya.

Kondisi tersebut memburuk ketika Bush kehilangan istri tercintanya, Barbara pada Selasa pekan lalu.

Hal ini tentu saja menyebabkan sejumlah anggota keluarga semakin khawatir akan kondisi kesehatan Bush.

Baca juga : Kenali Gejala Pneumonia, Penyakit yang Menyerang George HW Bush
 
Sanjay Gupta, seorang ahli medis mengatakan bahwa menurunnya kondisi kesehatan Bush bisa saja berkaitan dengan kematian sang istri.

"Ada kondisi di mana sebuah masalah dapat mempengaruhi kekebalan tubuh dan kerentanan terhadap infeksi," ujar Gupta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com