Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Jepang Ingin Undang Presiden Korsel Sebelum Bertemu Kim Jong Un

Kompas.com - 05/04/2018, 14:04 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

TOKYO, KOMPAS.com - Perdana Menteri Shinzo Abe mengundang Presiden Korea Selatan Moon Jae-in untuk mengunjungi Jepang sebelum pertemuannya dengan Kim Jong Un.

Undangan tersebut disampaikan Abe saat menghubungi Presiden Moon melalui sambungan telepon pada 16 Maret lalu.

Tetapi hingga saat ini belum ada tanggapan dari Seoul karena kemungkinan Moon sulit untuk meluangkan waktu mengunjungi Jepang sebelum 27 April, saat pertemuan tingkat tinggi antar-Korea.

Menurut salah satu sumber pemerintah Jepang, Abe ingin agar dalam pertemuannya dengan Kim Jong Un, Presiden Moon dapat mengangkat masalah tentang penculikan warga Jepang di era tahun 1970-80an.

"Penyelesaian masalah penculikan warga Jepang merupakan salah satu prioritas Perdana Menteri Abe selama masa pemerintahannya," kata sumber dikutip Japan Times, Rabu (4/4/2018).

Baca juga: Pertemuan Jepang-Korut Dikabarkan Bakal Terjadi Juni

Pemerintah Jepang secara resmi mendata ada 17 warga negaranya yang diduga kuat menjadi korban penculikan oleh Korea Utara dan mencurigai keterkaitan negara itu dalam sejumlah kasus orang hilang.

Lima di antara 17 orang tersebut telah dipulangkan ke Jepang pada Oktober 2002 saat kunjungan Perdana Menteri Junichiro Koizumi ke Korea Utara.

Namun karena waktu yang sangat singkat sebelum agenda pertemuan tingkat tinggi dengan Kim Jong Un yang dijadwalkan pada 27 April mendatang, diperkirakan Presiden Moon baru dapat mengunjungi Jepang saat pertemuan trilateral dengan China pada bulan Mei.

"Pilihan lain yang sedang dipertimbangkan adalah Moon mengunjungi Jepang pada kesempatan yang terpisah dengan KTT trilateral dan menjelang pertemuan AS dengan Korea Utara pada akhir Mei," kata sumber.

Perdana Menteri Abe mengharapkan kedatangan Presiden Moon sebagai balasan atas kunjungann dalam Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang pada Februari lalu.

Baca juga: Shinzo Abe Ingin Bertemu dengan Kim Jong Un

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Taro Kono juga dikabarkan berencana bertemu Presiden Moon di Korea Selatan pada pekan depan dan membawa misi yang sama, yakni memintanya untuk mengangkat masalah penculikan warga Jepang dengan Kim.

Sebelumnya dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Korea Selatan, Kang Kyung-wha di Washington pada Maret lalu, Kono juga telah meminta Korsel meningkatkan masalah penculikan tersebut selama KTT.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com