Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seekor Kuda Ditinggalkan untuk Mati di Tengah Jalan di Irlandia

Kompas.com - 02/04/2018, 23:41 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

CORK, KOMPAS.com - Sekelompok orang diduga dengan sengaja meninggalkan seekor kuda yang kelelahan di tengah jalan di Irlandia. Kuda yang tak berdaya itu akhirnya mati.

Insiden tersebut dilaporkan terjadi di sebuah jalanan di perumahan di kota Cork, di pesisir baratdaya Irlandia. Demikian diberitakan dari Metro.co.uk, Senin (2/4/2018)

Seorang saksi mata mengaku melihat sekelompok orang menaiki kereta yang diikatkan dan ditarik dari depan oleh seekor kuda, melintasi jalanan di perumahan tersebut.

Diduga karena terlalu dipaksakan untuk menarik kereta hingga kelelahan, kuda tersebut akhirnya tumbang dan terkapar di tengah jalan.

Baca juga: Gara-gara Kuda, Izin Usaha Klub Malam di Miami Dicabut

Namun alih-alih mencari bantuan untuk menyelamatkan kudanya, sekelompok orang itu justru tertawa dan kemudian meninggalkan kuda tersebut begitu saja.

Tidak sempat mendapat pertolongan, kuda yang terkapar tak berdaya itu akhirnya mati. Warga setempat lantas melaporkan hal tersebut kepada dewan kota setempat.

Dewan Kota Cork akhirnya harus mengerahkan sebuah traktor untuk memindahkan bangkai kuda dari tengah jalan untuk kemudian dikuburkan.

Sementara Komunitas Irlandia untuk Pencegahan Kekejaman terhadap Hewan menggelar penyelidikan untuk mengungkap pelaku yang bertanggung jawab atas insiden itu.

Inspektur Polisi Lisa O'Donovan mengatakan, insiden tersebut bukanlah sebuah kecelakaan yang tidak disengaja.

"Sangat tidak dapat diterima saat sekelompok pemuda pergi keluar menunggangi kuda hingga jatuh di jalanan kemudian meninggalkannya begitu saja," ujarnya.

"Sejumlah saksi mata bahkan mengatakan mereka tertawa saat melakukannya. Tidak ada penyesalan maupun rasa bersalah dan menurut saya itu mengerikan," tambahnya.

Baca juga: Bangkai Seekor Kuda Ditemukan Terikat pada Pohon di Inggris

Seorang konselor, Ken o'Flynn mengatakan, pihaknya turut menyesalkan adanya insiden tersebut dan meminta kepada pihak berwajib untuk mengusut tuntas kasus hingga menemukan orang-orang yang harus bertanggung jawab.

"Mereka yang bertanggung jawab harus dihukum dan menjadikannya contoh penegakan undang-undang di kota ini," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com