Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditaruh di Bagasi Kabin Pesawat, Anak Anjing Usia 10 Bulan Ini Mati

Kompas.com - 14/03/2018, 11:17 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com — Seekor anak anjing mati setelah ikut dalam penerbangan maskapai United Airlines rute Houston-New York, Senin (12/3/2018).

Seorang saksi mata menyebutkan, pramugari meminta anak anjing jenis French Bulldog itu dimasukkan ke dalam tas khusus dan diletakkan di bagasi kabin pesawat.

Padahal, penerbangan tersebut ditempuh dengan durasi empat hingga lima jam.

"Malam ini, saya berada di dalam pesawat, di mana saya menyaksikan petugas penerbangan United Airlines meminta penumpang meletakkan anjingnya di dalam tas di bagasi kabin," tulis saksi mata bernama Maggie Gremminger di Twitter.

Baca juga: Majikannya Meninggal, Anjing Ini Tak Mau Pergi dari Rumah Sakit

"Ketika penerbangan telah berakhir, anjing itu ditemukan sudah mati di dalam tas," tambahnya.

Menurut keterangan Gremminger, awalnya, pemilik anjing terlibat perdebatan dengan pramugari. Namun, dia memilih mengalah setelah petugas meyakinkan kompartemen tersebut aman bagi anjing.

Anjing bernama Papcito itu menggonggong sekitar 30 menit setelah diletakkan di bagasi kabin, tetapi kemudian suaranya tak terdengar lagi.

Pemilik Papcito yang juga membawa dua anaknya tampak sedih setelah melihat anjingnya tak lagi bernyawa. Beberapa penumpang yang duduk di dekat sang pemilik juga kesal dengan insiden itu.

"Dia duduk di lantai, menangis, dan semua penumpang tertegun melihatnya," tulis Gremminger.

Baca juga: Bayi Usia Delapan Hari Tewas Diserang Anjing Peliharaan Keluarga

Penumpang yang duduk di belakang pemilik Papcito, Juna Lara, menyatakan hal yang sama dengan pernyataan Gremminger.

"Awak penerbangan UA1284 merasa hewan yang tidak bersalah itu dimasukkan ke dalam tas di bagasi kabin tanpa udara dan air," tulisnya di Facebook.

Manajemen United Airlines sedang menyelidiki kematian Papcito dan meminta maaf atas insiden tersebut.

Mereka memastikan, anak anjing seharusnya tidak ditempatkan di bagasi kabin pesawat.

"Ini adalah kecelakaan tragis yang seharusnya tidak pernah terjadi karena hewan peliharaan tidak boleh ditempatkan di bagasi kabin," tulis pernyataan United Airlines.

Maskapai memiliki kebijakan, semua hewan yang turut serta dalam penerbangan harus berada di tas khusus dan diletakkan di bawah kursi bagian depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com