Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Vietnam Gagalkan Penyelundupan 100 Kilogram Heroin ke China

Kompas.com - 26/02/2018, 19:46 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber AFP

CAO BANG, KOMPAS.com - Kepolisian Vietnam berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 100 kilogram narkoba jenis heroin ke China. Lima tersangka ditangkap saat mencoba melarikan diri menggunakan mobil.

Dilaporkan media setempat, Senin (26/2/2018), kepolisian di perbatasan utara provinsi Cao Bang melepaskan tembakan ke arah mobil yang membawa sekitar 100 kilogram herion senilai 2,5 juta dolar AS (sekitar Rp 34 miliar) saat mereka berusaha kabur.

Penangkapan tersebut dilakukan antara hari Jumat dan Sabtu (23-24/2/20180) pekan lalu. Kelima tersangka yang berkewarganegaraan Vietnam ditangkap dengan barang bukti heroin yang diduga berasal dari Laos.

"Kelima tersangka merupakan warga Vietnam. Mereka mencoba melarikan diri menggunakan mobil yang mereka kendarai memaksa polisi melepaskan tembakan," tulis surat kabar Thanh Nien, dikutip AFP.

Baca juga: Polisi Tangkap Lima Pelaku Penyelundupan Sabu di Dalam Botol Maskara

Sebuah foto yang dirilis media pemerintah memperlihatkan seorang pria yang diduga merupakan pemimpin kelompok penyelundup, Tran Van Bang (31), berdiri di dekat tumpukan paket heroin.

Pengungkapan upaya penyelundupan kali ini, menyusul serangkaian operasi penyitaan yang dilakukan kepolisian Vietnam dalam beberapa bulan belakangan.

Bulan lalu di wilayah utara Vietnam, kepolisian telah menyita hingga 170 kilogram heroin dari Laos, menjadikannya penangkapan narkoba terbesar dalam satu operasi di negara itu.

Vietnam merupakan salah satu jalur perdagangan narkotika utama di dunia, yang menjadi sasaran obat terlarang dari kawasan "Segitiga Emas" sebagai penghasil obat-obatan terlarang terbesar di dunia, mencakup Laos, Thailand dan Myanmar.

Kondisi tersebut menjadikan Vietnam, salah satu negara dengan hukum obat-obatan terlarang paling ketat di dunia. Mereka yang tertangkap dengan lebih dari 600 gram heroin terancam mendapat hukuman mati.

Baca juga: Penyelundupan Manusia, 22 Imigran Sembunyi Dalam Truk Pengaduk Semen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com