Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilelang, Berlian102 Karat Diperkirakan Terjual Hingga Rp 450 Miliar

Kompas.com - 09/02/2018, 11:00 WIB
Veronika Yasinta

Penulis


LONDON, KOMPAS.com - Sebuah berlian bening yang diklaim sebagai yang terbesar dan paling murni dari jenisnya bakal dilelang ke pasar. Berlian tersebut diperkirakan akan terjual lebih dari 33 juta dollar AS atau Rp 450 miliar.

Balai lelang Sotheby di London, Inggris, menyatakan berlian 102,34 karat itu merupakan berlian satu-satunya  ukuran melebihi 100 karat dengan kejernihan dan bentuknya yang sempurna.

Berlian berasal dari batu kasar 425 karat yang ditambang oleh De Beers di Bostwana, Afrika sebelah selatan.

Batu kemudian dipotong dan dipoles dalam waktu enam bulan oleh perajin Diacore paling berpengalaman di Johannerbug dan New York.

Baca juga : Cincin Berlian Rp 217 Juta Nyaris Dimusnahkan Bersama Sampah

Kepala balai lelang Sotheby, Patti Wong menyebut berlian tersebut sebagai yang paling sempurna sepanjang karirnya.

"Dengan berat, warna, dan kualitas, berlian ini merupakan mahakarya alam yang dihidupkan kembali oleh tangan manusia," katanya.

Batu seukuran buah stroberi besar masuk dalam kelompok berkualitas tipe IIA karena kemurnian dan warnanya yang jernih.

Rencananya, berlian itu dipajang pada Kamis (8/2/2018) di balai lelang Sotheby dan dilelang secara pribadi.

Baca juga : Berlian Merah Muda 14 Karat Terjual Rp 432 Miliar di Hong Kong

Sampai saat ini, hanya ada 7 berlian di dunia yang masuk kategori warna D, dengan berat lebih dari 100 karat.

Rekor harga berlian tertinggi yang pernah dilelang diraih oleh berlian bernama Pink Star, terjual senilai 71 dollar AS atau Rp 968,8 miliar di Sotheby Hong Kong pada 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com