Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/12/2017, 12:31 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

HOUSTON, KOMPAS.com — Jackie Garza begitu sedih ketika sang ayah, Trinidad Garza, mengatakan kepada keluarganya bahwa dia berencana menutup toko kuenya.

Sejak badai Harvey mengamuk sepanjang 17 Agustus sampai 3 September, toko kue La Casa Bakery and Cafe di Houston yang dibuka sejak dua tahun lalu itu sepi pembeli.

Sering sekali kue yang dibuat harus dibuang karena tidak ada pelanggan yang datang.

"Ayah berkata kepada ibu bahwa dia berniat menjual tokonya. Bahkan, telah ada yang berminat membeli," kata Jackie kepada ABC 13 via The Independent, Rabu (13/12/2017).

Baca juga: Trump Kecam Putusan Pengadilan AS kepada Imigran Gelap Meksiko

Melihat ayahnya berada di ambang kebangkrutan, remaja imigran asal Meksiko itu membuat sebuah langkah yang brilian.

Jackie mem-posting video di Twitter yang memperlihatkan ayahnya tengah membuat pan dulce, sebuah kue Meksiko, disertai penjelasan kondisi terkini ayahnya.

Dalam video tersebut, Jackie memperkenalkan Trinidad sebagai pemilik toko kue kecil di Houston dan saat ini tengah menghadapi kesulitan finansial yang membuatnya hampir menutup tokonya.

"Saya tidak bisa membiarkan hal ini terjadi. Sebarkan kata-kata ini. Satu retweet saja bisa membawa pelanggan potensial," kata Jackie.

Sejak diunggah 7 Desember hingga kini, kicauan itu telah dilihat 1,1 juta kali dan mendapat 60.000 retweet.

"Bisnis kami seakan berbalik dalam semalam. Kini, segalanya menjadi sangat lancar," kata Trinidad kepada kanal televisi Mundo Hispanico.

Pria 73 tahun yang tinggal di Amerika Serikat selama puluhan tahun tersebut mulai membuat akun Twitter La Casa.

Mereka kemudian mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan kondisi mereka kini. "Twitter yang melakukannya," demikian kicauan La Casa.

Setiap pelanggan yang datang tidak lupa mereka mengabadikan toko tersebut di Twitter mereka.

"Saya tidak sekedar menyebarkan roti meksiko, tetapi juga kebudayaan saya. Saya bangga sebagai orang Meksiko," kata Jackie.

Baca juga: Militer AS Kirim Pasukan Cyber ke Medan Perang

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com