Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendukung Kemerdekaan Catalonia Berbaris di Belgia Tuntut Pembebasan Puigdemont

Kompas.com - 07/12/2017, 18:04 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

BRUSSELS, KOMPAS.com - Ratusan pendukung kemerdekaan berkumpul di Brussels, Belgia, Kamis (7/12/2017).

Kantor berita AFP melaporkan, mereka berkumpul untuk memberikan dukungan kepada presiden tersingkir Catalonia, Carles Puigdemont.

Puigdemont dan empat menterinya berada di Brussels sejak 30 Oktober.

Mereka mengungsi setelah pemerintah Spanyol membekukan status otonomi khusus Catalonia pasca-deklarasi kemerdekaan (27/10/2017).

Di Brussels, para pendukung kemerdekaan membawa bendera Catalonia, Estelada, dan meneriakkan yel-yel "Bangun Eropa!"

Baca juga : Spanyol Tarik Perintah Penangkapan Eropa kepada Pemimpin Catalonia

Mereka berkumpul di taman dekat markas Uni Eropa (UE), dan bermaksud berbaris mengelilingi ibu kota Belgia tersebut.

"Kami tidak bisa mengabaikan presiden kami yang sedang mengasingkan diri di sini," kata salah satu pendukung kemerdekaan, Antoni Llenas.

Llenas melanjutkan, mereka di sana untuk melanjutkan perjuangan agar Catalonia bisa bebas dari Spanyol.

"Kami juga meminta agar para pemimpin kami bisa dibebaskan," ujar Llenas kembali.

Kepada AFP, koordinator pendukung kemerdekaan berharap, akan ada sekitar 20.000 orang yang mengikuti aksi unjuk rasa demi membebaskan Puigdemont.

Senin (4/12/2017), Mahkamah Agung Spanyol menarik Surat Perintah Penangkapan Eropa (EAW) kepada Puigdemont dan empat menterinya.

Saat itu, Hakim Pablo Llarena mendapat informasi kelimanya bakal pulang ke Spanyol.

Puigdemont bermaksud mengikuti pemilihan 21 Desember. Namun, Rabu (6/12/2017), Puigdemont menyatakan tidak akan kembali ke Madrid.

Alasannya, pemerintahan Mariano Rajoy belum menarik surat perintah penangkapan Spanyol.

"Bisakah kami bergerak di sekitar Uni Eropa tanpa rasa takut? Saat ini kami belum punya jawabannya. Untuk saat ini kami akan tetap di sini," kata Puigdemont.

Baca juga : Pemimpin Tersingkir Catalonia Belum Bersedia Kembali ke Spanyol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com