Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korea Utara Perkuat Perbatasan yang Diterobos Tentara Pembelot

Kompas.com - 27/11/2017, 17:14 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

PYONGYANG, KOMPAS.com - Sebuah foto memperlihatkan sejumlah tentara Korea Utara tengah menggali parit di titik perbatasan tempat seorang tentara melarikan diri ke wilayah Selatan.

Foto tersebut diunggah oleh dutabesar AS untuk Korea Selatan Marc Knapper melalui akun Twitternya, Kamis (23 November 2017) lalu.

Sekelompok tentara yang ada di foto, dituliskan Knapper, tengah menggali parit dan menanam dua buah pohon di titik yang sebelumnya menjadi tempat seorang tentara mereka melarikan diri.

Baca juga: Jembatan Penghubung China dan Korea Utara Ditutup Sementara

Sebelumnya, sebuah rekaman video yang dirilis komando PBB memperlihatkan bagaimana tentara pembelot Korea Utara, yang dikenal bernama Oh tersebut mengendarai mobil dan terhenti di parit yang dangkal.

Oh kemudian berlari melewati perbatasan meski harus menderita luka tembak akibat ditembaki tentara Korea Utara yang mengejarnya.

Oleh Korea Selatan, Oh dirawat dan menjalani sejumlah operasi termasuk pengangkatan cacing parasit dari dalam tubuhnya.

Upaya pelarian melintasi zona demiliterisasi dua wilayah Korea termasuk sangat jarang. Hal tersebut menjadikan insiden kali ini sebagai isu besar.

Namun Pyongyang belum sekalipun mengeluarkan pernyataan resmi terkait insiden pelarian seorang tentaranya.

Meski tampak sejumlah tindakan sudah dilakukan, seperti penguatan perbatasan, pengetatan gerbang jembatan perbatasan, hingga penggantian satuan petugas penjaga.

Baca juga: 2 Pejabat Top Militer Korea Utara Dihukum Karena Berperilaku Kotor

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com