Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bom Sasar Konvoi Militer Kenai Kendaraan Lain, 12 Warga Sipil Tewas

Kompas.com - 14/08/2017, 21:42 WIB

ADEN, KOMPAS.com - Sebuah ledakan bom di pinggir jalan menewaskan 12 warga sipil dan melukai empat lainnya di Yaman selatan, Senin (14/8/2017).

Bom yang meledak itu sesungguhnya menargetkan mobil militer, namun keburu mengenai kendaraan lain.

"Bom itu ditanam di sebuah jalan di Distrik Qaataba di Daleh, dan mengenai sebuah kendaraan sipil."

Demikian dikatakan seorang sumber di otoritas keamanan yang meminta namanya dirahasiakan, kepada AFP.

Sebagian besar wilayah selatan Yaman termasuk Provinsi Daleh kini dikendalikan oleh pasukan pemerintah yang setia kepada Presiden Abedrabbo Mansour Hadi.

Pasukan ini bersekutu dengan aliansi militer Arab yang dipimpin Arab Saudi, dalam sebuah perang melawan kelompok pemberontak Syiah Hutsi yang didukung oleh Iran.

Pasukan khusus Yaman yang dilatih oleh anggota aliansi Arab, dan didukung oleh Amerika Serikat bulan ini meluncurkan operasi besar di Provinsi Shabwa. 

Operasi besar tersebut digelar untuk menghantam teroris Al Qaeda.

Kelompok teroris itu telah mengeksploitasi konflik bertahun-tahun antara pemerintah dan pemberontak, untuk memperluas kehadiran mereka di Yaman selatan.

Para teroris itu diperkirakan telah berpindah ke wilayah selatan, yakni Provinsi Abyan.

 Baca: Usai Eksekusi Mati, Jasad Pemerkosa Bocah Digantung di Ujung Derek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com