Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intelijen Iran: 5 Teroris di Teheran Pernah Gabung dengan ISIS di Irak

Kompas.com - 08/06/2017, 17:07 WIB

TEHERAN, KOMPAS.com - Lima teroris yang melakukan serangan kembar di Teheran, Iran dipastikan adalah orang-orang Iran yang bergabung dengan kelompok teroris Negara Islam di Irak dan Suriah (ISIS).

Mereka teridentifikasi kembali ke Iran pada musim panas lalu, dan lalu melakukan serangan di Teheran hingga menewaskan 12 orang.

Demikian pernyataan resmi Departemen Intelijen Iran, Kamis (8/6/2017), seperti dikutip kantor berita AFP.  

"Lima teroris itu bergabung dengan kelompok teroris ISIS, dan berpartisipasi dalam kejahatan yang dilakukan oleh kelompok teroris tersebut di Mosul dan Raqa."

Demikian bunyi penjelasan tertulis Kementerian Intelijen.  

Pernyataan tersebut mengindikasikan hanya lima orang yang melakukan serangan kembar Rabu, dan bukan enam seperti yang dilaporkan sebelumnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Keamanan Agung Nasional, Reza Seifollahi, mengatakan, para penyerang bergabung dengan ISIS dari berbagai wilayah di dalam Iran.

Baca: ISIS Rekrut Pengebom Teheran dari Orang Iran Sendiri

ISIS mengklaim telah melakukan serangan pertama di Iran dan mengancam akan melancarkan serangan lebih lanjut atas umat Syiah di Iran.

Pengebom bunuh diri itu menyerang parlemen nasional dan makam pendiri Republik Islam Iran, Ayatollah Khomeini, Rabu kemarin.

Semua penyerang tewas dan lima orang yang diyakini merencanakan serangan ketiga sudah ditangkap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com