Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gadis Belia Palestina Penusuk Serdadu Israel, Akhirnya Tewas

Kompas.com - 02/06/2017, 17:50 WIB

JERUSALEM, KOMPAS.com - Seorang wanita remaja Palestina tewas dalam perawatan di rumah sakit, Jumat (2/6/2017), setelah sebelumnya dia mengalami luka tembak, karena menusuk seorang tentara Israel.

Perempuan 16 tahun bernama Nawaf Infiaat berasal dari Kota Yaabad, Tepi Barat, itu menusuk seorang serdadu di pintu masuk Mevo Dotan, Kamis pagi kemarin.

Mevo Dotan adalah permukiman bangsa Yahudi yang berada di sebelah barat daya Jenin.

Seperti diwartakan kantor berita Palestina Wafa, yang dikutip AFP, gadis belia itu langsung ditembak oleh tentara lain yang menyaksikan insiden itu.

Selanjutnya, Ingiaat dilarikan ke RS Hillel Yaffe di Hadera, Israel, dalam kondisi kritis.

Seorang jurubicara RS Hillel Yaffe menerangkan, gadis itu tak bisa bertahan dan akhirnya meninggal dunia, hari ini. 

Sementara, prajurit korban penusukan itu pun dilarikan ke RS yang sama, dan dirawat akibat luka tusuk di bagian atas tubuhnya. 

Gelombang kerusuhan yang terjadi sejak bulan Oktober 2015 telah merenggut nyawa 267 warga Palestina, 41 Israel, dua warga Amerika Serikat, dua Yordania, seorang Eritrea, seorang Sudan dan seorang warga Inggris.

Otoritas Israel mengatakan sebagian besar warga Palestina terbunuh karena melakukan serangan pisau, senjata api, atau mobil.

Selebihnya ditembak mati saat terjadi demonstrasi atau bentrokan, dan beberapa lainnya terbunuh dalam serangan udara Israel di Jalur Gaza.

Kini, angka kekerasan telah mereda dalam beberapa bulan terakhir.

Baca: Pemindahan Kedubes AS ke Jerusalem Ditunda, PM Israel Kecewa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com