Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ledakan Dahsyat Terjadi Dekat Bandara Internasional Damaskus

Kompas.com - 27/04/2017, 11:58 WIB

BEIRUT, KOMPAS.com - Ledakan besar terjadi di sebuah wilayah dekat Bandar Udara Internasional Damaskus pada Kamis pagi (27/4/2017).

Namun tak diungkapkan secara pasti apa penyebab ledakan tersebut.

"Ledakannya sangat besar, dan terdengar hingga ke Kota Damaskus," ungkap Rami Abdel Rahman, Kepala organisasi the Syrian Observatory for Human Rights, seperti dikutip AFP.

Sementara, Kantor Berita Reuters menyebutkan, ledakan itu adalah akibat serangan udara yang dilancarkan militer Israel.

Serangan itu menghantam sejumlah tangki bahan bakar dan gudang penyimpanan di dekat bandara

AFP menguraikan, Bandara Internasional Damaskus berada sekitar 25 kilometer sebelah tenggara dari pusat kota di Ibu Kota Suriah itu. 

Lembaga yang bermarkas di Inggris tersebut menyebutkan, informasi ledakan itu didapatkan dari sejumlah sumber terpercaya yang mereka miliki.

Selain itu, sejumlah pihak di bandara pun telah memberikan konfirmasi terkait insiden tersebut.

"Masih belum jelas apa penyebab ledakan, namun api berkobar dahsyat di lokasi ledakan," ungkap Abdel Rahman kepada AFP.

Lebih dari 320.000 orang terbunuh sejak pecah konflik di Suriah tahun 2011. Protes anti-pemerintahan menyebar luas di dalam negara itu. 

Baca: Ledakan Kembar di Damaskus, 31 Tewas 130 Terluka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com