Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Internasional Dubai, "Airport" Tersibuk di Dunia Tahun 2016

Kompas.com - 24/01/2017, 16:29 WIB

DUBAI, KOMPAS.com — Bandara Internasional Dubai menjadi airport paling sibuk di dunia untuk penerbangan internasional tahun 2016.

Tercatat, ada kenaikan jumlah pelancong sebesar 7,2 persen menjadi 83,6 juta orang yang melintas di bandara ini. 

Demikian pernyataan otoritas bandara tersebut, Selasa (24/1/2017), seperti dikutip dari kantor berita AFP. 

Pihak Bandara Dubai menyebutkan, per Desember jumlah penumpang yang melintas di bandara ini mencapai 83.654.250 orang.

Angka tersebut naik dari periode yang sama pada tahun 2015 dengan 78.014.838 orang.

Bandara yang merupakan pusat dari maskapai Emirates ini menjadi airport paling sibuk di dunia sejak tahun 2014. 

"Dengan prediksi kami sebesar 89 juta penumpang pada 2017, maka Bandara Dubai akan menutup kesenjangan dengan bandara Atlanta dan Beijing yang menempati posisi teratas dalam lalu lintas penerbangan secara keseluruhan."

Hal itu dikatakan Chief Executive Bandara Dubai Paul Griffiths dalam pernyataan tertulisnya.

Pihak bandara mengumumkan bakal memperluas kapasitas tahunan untuk 90 juta penumpang dengan pembukaan concourse baru pada Februari mendatang.

Concourse adalah suatu terminal di bandara di mana penumpang bisa berpindah antara transportasi darat, lengkap dengan fasilitas yang memungkinkan penumpang menaiki dan meninggalkan pesawat.

Di terminal tersebut penumpang membeli tiket, menitipkan bagasinya, dan diperiksa pihak keamanan.

Griffiths mengatakan, pada saat itu, Bandara Dubai memperkirakan akan mendapat 85 juta penumpang pada tahun 2016. 

Terletak di rute udara lintas benua, Dubai adalah salah satu dari beberapa bandara yang berbasis di teluk yang mengalami pertumbuhan luar biasa dalam beberapa tahun terakhir. 

Lebih dari 100 maskapai terbang dari tempat ini ke 260 tujuan dari hub internasional.

Pada Agustus lalu, Boeing 777 milik Emirates sempat mengalami kecelakaan di landasan Bandara Dubai.

Pesawat itu melakukan crash-landing, hingga memaksa otoritas bandara membatalkan lebih dari 200 penerbangan kala itu.

Semua penumpang dan kru dari pesawat itu selamat, tetapi seorang anggota tim pemadam kebakaran tewas saat berupaya memadamkan api.

Bandara kedua di Dubai adalah Bandara Internasional Al-Maktoum yang dibuka pada tahun 2013.

Bandara tersebut akan mampu menampung 120 juta penumpang setahun saat sudah beroperasi penuh. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com