Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Jepang Jadi Kepala Pemerintahan Pertama yang Bertemu Duterte

Kompas.com - 12/01/2017, 19:02 WIB

MANILA, KOMPAS.com - Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Kamis (12/1/2017), tiba di Filipina untuk kunjungan kerja selama dua hari.

Kunjungan ini dimaksudkan untuk memperkuat hubungan dengan Filipina di bawah Presiden Rodrigo Duterte dan memperkuat pijakan ekonomi Jepang untuk mengantisipasi ekspansi China.

Setibanya di Manila, PM Abe langsung menggelar pertemuan dengan Presiden Duterte di istana kepresidenan.

Abe kemudian akan berkunjung ke kampung halaman Duterte di kota Davao pada Jumat (13/1/2017) dan singgah di kediaman keluarga Duterte.

Abe mengatakan, dia merasa terhormat menjadi kepala negara pertama yang menjadi tamu Duterte.

"Saya memilih Filipina menjadi tujuan kunjungan pertama saya tahun ini sebagai bukti bahwa saya mengutamakan hubungan bilateral kedua negara," ujar Abe.

"Saya berkomitmen untuk memperkuat hubungan bilateral Jepang dan Filipina," tambah Abe.

Kunjungan ini dilaksanakan di tengah gejolak geopolitik yang terutama terkait dengan perubahan kebijakan luar negeri Filipina.

Jepang merupakan, salah satu investor terbesar di Filipina, terutama di bidang elektronik, jasa keuangan, dan otomotif lewat berbagai pabriknya seperti Toyota, Mitsubishi, dan Canon.

Dalam kunjungan ini, Abe membawa perwakilan lebih dari 20 perusahaan Jepang yang akan bertemu dengan para pengusaha Filipina di Davao.

Sejumlah sumber di pemerintahan Filipina mengatakan, pembicaraan bisnis itu diharapkan bisa membuka kerja sama di bidang agribisnis dan konstruksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com