Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakistan Uji Coba Rudal Pengangkut Hulu Ledak Nuklir

Kompas.com - 09/01/2017, 21:20 WIB

ISLAMABAD, KOMPAS.com - Pakistan, Senin (9/1/2017), melakukan uji coba pertama penembakan rudal penjelajah yang bisa ditembakkan dari kapal selam.

Rudal penjelajah itu ditembakkan dari sebuah platform yang bergerak di bawah permukaan air dan mampu menembak sasaran dengan tepat.

Seorang juru bicara militer Pakistan mengatakan, rudal itu mampu membawa hulu ledak nuklir dengan jarak maksimal 450 kilometer.

"Babur-3 adalah varian dari rudal penjelajah Babur-2 yang diluncurkan di darat, yang sukses diuji coba pada Desember lalu," demikian pernyataan militer Pakistan.

Pakistan dan tetangganya, India kerap melakukan uji coba rudal sejak kedua negara memiliki senjata nuklir pada 1998.

Kedua negara sudah mampu meluncurkan rudal balistik yang mampu mengangkut hulu ledak nuklir atau hulu ledak konvensional.

Saat ini hubungan Pakistan dan India, yang sudah pernah berperang tiga kali sejak 1947, sangat tegang sejak serangan terhadap pangkalan militer India di Kashmir pada September tahun lalu.

India menyebut serangan itu dilakukan kelompok militan Jaish-e-Mohammed yang berbasis di Pakistan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com