Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyusui Bayinya di Depan Dokter Pria, Wanita Ini Dihajar Sang Suami

Kompas.com - 29/09/2016, 15:43 WIB

ALBUQUERQUE, KOMPAS.com - Kepolisian New Mexico, AS saat ini tengah mengejar seorang pria yang memukuli sang isteri setelah dia menyusui bayinya di depan seorang dokter pria.

Rafael Orozco (22) naik pitam ketika istrinya, yang melahirkan bayinya pada 21 September  pagi, mulai menyusui di saat dokter memeriksanya dan si bayi.

Melihat hal itu, Orozco kemudian memukul muluut isterinya saat perempuan itu masih menggendong bayinya. Pria itu juga menampar kepala bayi tersebut sebelum seorang staf rumah sakit memergokinya.

Insiden ini terjadi pada Rabu (21/9/2016) malam di sebuah rumah sakit di kota Taos, New Mexico, sekitar 200 kilometer sebelah timur laut kota Albuquerque.

Sang istri, Iesha Hartt dalam laporannya kepada polisi mengatakan, suaminya adalah seorang pecemburu berat.

Iesha mengatakan, Orozco memanggil dia setelah dia mulai menyusui bayi perempuan itu dan langsung mencekik leher dan mencengkeram bahunya.

Orozco sendiri melarikan diri dari ruang bersalin rumah sakit setelah seorang staf memergoki perilaku kasarnya.

Saat seorang penjaga keamanan menangkap pria itu, Orozco mengatakan, dia membawa senjata api sehingga akhirnya dibebaskan dan kabur meninggalkan rumah sakit.

Polisi kemudian menutup rumah sakit itu untuk mencari Orozco. Selain itu, polisi juga memeriksa kediaman Orozco dan kediaman ibu kandung Iesha, tetapi sejauh ini pria itu belum diketahui keberadaannya.

Menurut kabar dari stasiun televisi KOAT, Orozco sebenarnya juga sudah masuk daftar buronan polisi karena melanggar pembebasan bersyaratnya karena menjadi penadah barang curian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com