Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NYPD Selidiki Akun Medsos yang Diduga Milik Pelaku Pengeboman

Kompas.com - 19/09/2016, 14:21 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Aparat keamanan New York, Senin (19/9/2016), menyelidiki sebuah manifesto di media sosial yang diduga diunggah oleh pelaku pengeboman di New York.

Kepolisian New York secara khusus menyelidiki sebuah akun Tumblr yang mengklaim sebagai pelaku peledakan bom yang melukai 29 orang itu.

Akun dengan nama "I Am The NY Bomber" sudah dihapus oleh Tumblr tetapi sumber kepolisian kepada harian The New York Daily mengatakan, mereka menanggapi serius hal ini.

"Ledakan di kota New York, sayalah pelakunya. Itu hanya sebuah uji coba (sehingga) saya tahu di mana kesalahannya dan saya tak akan mengulangi kesalahan itu di masa depan," demikian isi posting dalam akun tersebut.

"Saya melakukannya karena tak tahan dengan masyarakat. Saya tak bisa hidup di mana homoseksual seperti saya dan komunitas LGBTQ+ dianggap sebelah mata oleh masyarakat," tambah akun itu.

"Saya tak tahu bagaimana rasanya membunuh orang lain. Saya kira saya akan terus melangkah dan mengetahui bahwa tindakan saya memiliki tujuan dan akan membuat perbedaan," tambah akun tersebut.

Sejauh ini, aparat keamanan masih menyelidiki akun tersebut dan belum memastikan keasilannya.

Sebelumnya pada Sabtu malam, sebuah bom meledak di Chelsea, sebuah kawasan di New York yang dikenal dengan kehidupan malam dan galer-galeri seninya.

Kini sekitar 1.000 personel polisi tambahan dan pasukan garda nasional dikerahkan untuk berpatroli di bus-bus kota dan stasiun kereta api pasca-ledakan itu.

Sementara itu Gubernur New York Andrew Cuomo meminta agar warga kota tersebut tetap menjalankan kehidupan sehari-hari mereka dan memastikan bahwa keamanan warga terjamin.

"Kita tak akan membiarkan mereka menang. Kita tak akan membiarkan mereka menanamkan ketakutan," ujar Cuomo.


 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com