Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Ini Mengemudi Pakai Kaki di Jalan Tol, Tangan Sibuk dengan Ponsel

Kompas.com - 12/08/2016, 17:38 WIB

CENTER CITY, KOMPAS.com - Sepasang suami istri yang sedang melakukan perjalanan dengan mobil melintasi jalur bebas hambatan di Pennsylvania, Amerika Serikat, mendapatkan pemandangan mencengangkan.

Mereka mendapati sebuah mobil yang melintas di sisi kiri kendaraan mereka, dikendalikan dengan kaki, sementara kedua tangan si pengemudi sibuk mengetik di layar ponsel.

Pasangan Sarah dan Shawn Delong lalu mengabadikan peristiwa itu dalam sebuah rekaman video. Peristiwa itu terjadi persisnya di jalur tol Schuylkill di Center City.

"Orang itu mungkin ingin bunuh diri, karena itu saya marah melihat pemandangan itu," kata Sarah dalam siaran di jaringan televisi WPVI-TV seperti dikutip laman UPI.com, Jumat (12/8/2016).

"Anda melihat banyak orang tak pernah lepas dari handphone mereka sepanjang hari, tapi tidak begini caranya," ungkap Sarah lagi.

"Selama 20 menit kami berada di dekat mobil itu, entah di samping atau di belakangnya," sambung dia. 

Pasutri ini mengaku sudah berupaya untuk menarik perhatian pengemudi wanita itu. 

"Suatu ketika kami membunyikan klakson ke arah mobilnya, bahkan saya berteriak, 'taruh handphone-mu," ungkap Sarah.

"Tapi dia cuman menoleh dan menyeringai ke arah saya, lalu melanjutkan perbuatannya itu," kata perempuan itu dengan nada geram.

Senada dengan itu, Shawn Delong mengaku bingung atas apa yang dia saksikan. 

"Saya sudah pernah melihat orang membaca dan menulis dokumen saat mengemudi, tapi tidak mengemudi dengan kaki," kata Shawn. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com