Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat Sejarah, Anthony Duno Pensiun Setelah 70 Tahun Bekerja di AU AS

Kompas.com - 27/07/2016, 05:45 WIB

WASHINGTON, KOMPAS.com -  Warga sipil yang mencatat rekor pengabdian terlama dalam sejarah Angkatan Udara Amerika Serikat, akan pensiun pada bulan September 2016 mendatang.

Warga bernama Anthony Duno itu tercatat telah bekerja di AU AS selama 70 tahun. Dia adalah veteran Perang Dunia II yang bertempur di bawah komando Jenderal George Patton.

Anthony dinyatakan tergabung dalam AU AS pada tahun 1944 ketika berumur 18 tahun.

Dia tercatat berkampanye untuk perang Normandia, pertempuran Bulge, dan pernah ditugaskan ke Pengadilan Nuremberg,

Informasi ini diunggah di laman Angkatan Udara AS, Selasa (26/7/2016), seperti dikutip Kantor Berita AFP.

"Saya yakin perang Bulge adalah yang paling penting, merupakan titik paling berat dalam perang. Perang tersebut sangat luar biasa karena segala hal yang belum pernah terjadi ada di sana," ungkap Duno.

Catatan pekerjaan Duno sepanjang 70 tahun di AU AS, termasuk pengabdian dia sebagai anggota militer dan sipil. 

Setelah perang usai, Duno yang adalah warga asli Bronx di New York pun menjadi warga sipil yang bekerja di AU AS. DIa mengkhususkan diri di bidang penjualan fasilitas militer yang telah tak dipakai, ke pasar Eropa.

Segala pengabdian Duno tak terlupakan. Jumat lalu, dia menjalani sebuah upacara penghormatan di Pentagon, yang dihadiri oleh Sekretaris Angkatan Udara Deborah Lee James.

"Angkatan Udara adalah hidup saya. Saya akan sangat merindukan semua kawan-kawan di tempat ini," ungkap dia. 

Duno, yang mempunyai banyak kenang-kenangan dari pegabdiannya -termasuk kartu natal dari Patton, akan menjalani masa pensiun di timur laut negara bagian New Hampshire.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com