Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Pakistan, Pengebom Bunuh Diri di Dekat Konsulat AS di Jeddah

Kompas.com - 05/07/2016, 10:46 WIB

JEDDAH, KOMPAS.com – Pelaku bom bunuh diri di luar Konsulat Amerika Serikat di Jeddah, Arab Saudi telah diidentifikasi bernama Abdullah Qalzar Khan, warga Pakistan.

Khan, berusia 35 tahun, adalah seorang sopir pribadi yang telah 12 tahun menetap di Jeddah bersama istri dan orangtuanya, seperti dilaporkan Agence France Presse, Selasa (5/7/2016).

Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi, Jenderal Mansour al-Turki, mengatakan kepada televisi negara, Al-Ekhbaria,  bahwa pelaku meledakkan bom di lokasi yang lebih dekat ke sebuah rumah ibadah daripada kantor konsulat AS.

Dalam sebuah pernyataan, kementerian mengatakan kepada kantor berita resmi, SPA, bahwa hanya sebagian dari sabuk bom bunuh diri itu yang meledak.

Kedutaan Besar AS di Riyadh, ibu kota Arab Saudi,  melaporkan tidak ada yang terluka di antara staf konsulat. Namun, mereka telah pindah untuk berkantor di tempat yang aman.

Media berita daring yang dekat dengan kerajaan, Sabq, mengatakan, potong tubuh pelaku bom bunuh diri berceceran di lokasi. Sebagian besar tubuh hancur.

Serangan itu bertepatan dengan hari libur nasional AS terkait peringatan hari kemerdekaan, 4 Juli.

Tak hanya di Jeddah, tetapi sepanjang Senin (4/7/2016), dua kota lain di Arab Saudi juga diserang aksi bom bunuh diri, yaitu di Madinah dan Qatif.

Di kota Qatif, yang terletak di wilayah timur Saudi yang banyak dihuni oleh sekte minoritas, setidaknya satu atau dua bom meledak di dekat sebuah rumah ibadah kaum minoritas itu.

Serangan di Qatif menewaskan tiga orang tewas, termasuki pelaku bom bunuh diri, tetapi belum diidentifikasi.

Sedangkan serangan di dekat sebuah rumah ibadah di Madinah menewaskan empat petugas keamanan, serta perlaku itu sendiri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com