Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pria Terobos Bandara Heathrow dan Mengunci Diri dalam Kokpit Boeing 747

Kompas.com - 07/03/2016, 20:51 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Seorang penerobos menimbulkan kekacauan di bandara internasional Heathrow, London setelah menerobos pagar dan mengunci diri di dalam pesawat Boeing 747 British Airways yang sedang parkir.

Pria berusia 38 tahun asal Portugal itu kemudian ditangkap polisi dan dijerat tiga dakwaan termasuk memasuki sebuah pesawat terbang secara ilegal.

Kepolisian mendapatkan laporan insiden itu pada sekitar pukul 11.30 GMT akhir pekan lalu. Setelah menerobos pagar pria itu terlihat memanjat ke dalam kabin dan mengunci diri di dalam kokpit pesawat itu.

Seorang sumber mengatakan, petugas keamanan kesulitan masuk ke dalam kokpit karena pintu kokpit dirancang tahan peluru dan bom.

Pintu kokpit memang dirancang begitu kuat untuk melindungi keamanan pilot dan kopilot jika teroris atau pembajak berusaha mengambil alih pesawat di tengah penerbangan.

"Situasinya sangat rumit dan sulit. Akhirnya pasukan pemadam kebakaran harus dikerahkan dan mereka cukup lama berusaha masuk ke dalam kokpit," ujar sumber yang tak mau disebutkan namanya itu.

Setelah berusaha beberapa jam, aparat keamanan berhasil mengeluarkan pria bernama Louis Pedro Verdasca dos Santos Costa dan langsung membawa pria itu ke tahanan.

Meski belum diketahui motif pria itu menerobos bandara dan mengunci diri di kokpit sebuah Boeing 747, polisi menegaskan insiden tersebuat tak terkait aksi terorisme.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com