Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Milisi ISIS Lancarkan Serangan Balasan di Irak

Kompas.com - 03/01/2016, 12:21 WIB
KOMPAS.com - Sejumlah anggota kelompok milisi ISIS melancarkan serangan balasan di pinggiran Kota Ramadi sepekan setelah kota tersebut direbut militer Irak.

Sebagian besar serangan, sebagaimana dipaparkan juru bicara militer koalisi pimpinan Amerika Serikat, Kolonel Steve Warren, kepada kantor berita AFP, berlangsung di bagian utara dan timur Kota Ramadi.

Sejauh ini, tambah Warren, militer Irak telah berhasil menangkis semua serangan, termasuk gempuran ke sebuah pangkalan militer dekat Kota Ramadi, pada Jumat (1/1/2016). Gempuran itu dilancarkan aggota ISIS dengan taktik bom bunuh diri baik menggunakan mobil maupun sabuk berisi bahan peledak.

Thomas Fessy, wartawan BBC yang baru kembali dari Ramadi, mengatakan pertempuran terus berlanjut dan korban banyak berjatuhan. Rumah-rumah juga banyak yang rusak sehingga warga bersembunyi di reruntuhan selama berhari-hari.

“Bendera nasional (Irak) kembali berkibar di sebagian besar wilayah kota, tapi di garis depan kami melihat bendera hitam ISIS berkibar kurang 100 meter dari pasukan Irak,” kata Fessy.

Serangan balasan itu disebut-sebut sebagai serangan terbesar yang dilancarkan ISIS sejak Kota Ramadi direbut militer Irak.

Analis BBC di kawasan Timur Tengah, Sebastian Usher, mengatakan rangkaian insiden itu menunjukkan besarnya tugas yang diemban pasukan Irak. Apalagi mengingat jumlah milisi ISIS tidak diketahui.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com