Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Anggota ISIS Klaim Dalangi Serangan di Texas

Kompas.com - 04/05/2015, 18:46 WIB
HOUSTON, KOMPAS.com - Seorang anggota Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), Senin (4/5/2015), mengklaim bertanggung jawab atas upaya penyerangan sebuah ajang lomba yang dinilai anti-Islam di Garland, Texas, Minggu (3/5/2015) malam.

Dalam insiden tersebut, polisi menembak mati dua tersangka penyerangan ajang yang digelar di kota Garland, tak jauh dari kota Dallas, Texas itu. Penyelenggara acara memahami ajang yang digelarnya sangat provokatif dan memicu kemarahan di kalangan kelompok radikal yang beberapa hari sebelumnya menyerukan aksi penembakan ala Charlie Hebdo.

Polisi belum menyebutkan identitas kedua penyerang yang ditembak mati itu, namun salah seorang yang diduga menjadi otak serangan mengunggah komentarnya lewat Twitter yang berisi dukungan terhadap ISIS, 15 menit sebelum berakhir.

Dalam akun milik tersangka @atawaakul itu terpampang foto Anwar Al-Awlaki, pemimpin Al- Qaeda Semenanjung Arab (AQAP) kelahiran AS, yang tewas akibat serangan "drone" pada 2011.

Sementara itu, kelompok intelijen SITE mengabarkan bahwa pemilik akun Twitter itu diduga adalah Abu Hussain Al-Britani, seorang anggota ISIS asal Inggris yang nama aslinya adalah Junaid Hussain.

Dalam salah satu kicauannya, dua mengklaim bahwa "dua orang saudara kami yang menyerang" ajang menggambar Nabi Muhammad di Garland, Texas itu. "Mereka pikir di Texas mereka akan selamat dari para pejuang Negara Islam," demikian isi salah satu kicauan Hussain.

Usai serangan yang gagal itu, akun @atawaakul juga dihapus, seperti disebutkan dalam kicauan terakhir akun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com