Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Militer Pakistan Klaim Bunuh 47 Militan Taliban

Kompas.com - 23/04/2015, 13:49 WIB
PESHAWAR, KOMPAS.com - Militer Pakistan, Kamis (23/4/2015), mengklaim telah menewaskan sedikitnya 47 militan Taliban dalam dua hari serangan udara yang merupakan bagian dari operasi terhadap pemberontak yang dimulai tahun lalu di wilayah barat laut negara itu.

Serangan terbaru itu menghantam daerah Datta Khel di distrik suku di Waziristan Utara, dekat perbatasan Afganistan, yang dianggap sebagai basis pemberontak Taliban. Di masa lalu daerah tersebut telah berulang kali menjadi sasaran pesawat tak berawak AS.

"Sebanyak 22 teroris tewas dalam serangan udara yang tepat sasaran tadi malam di sebuah daerah di dekat Datta Khel di Waziristan Utara," kata militer dalam sebuah pernyataan pada hari Kamis.

Militer telah meningkatkan tanggapannya terhadap pemberontakan kaum militan Islam Pakistan, yang telah merenggut puluhan ribu nyawa warga sipil sejak 2004 ketika Al Qaeda dan militan Taliban melarikan diri dari Afganistan ke daerah suku tersebut.

Serangan hari Kamis itu terjadi sehari setelah 20 gerilyawan tewas di lembah Tirah di distrik suku Khyber, di mana kelompok-kelompok Taliban dan Lashkar-e-Islam Pakistan memiliki basis pertahanan.

"Dalam serangan udara yang tepat sasaran di Tirah, Khyber, hari ini, 20 teroris - termasuk tiga pengebom bunuh diri, tewas. Merusakan persembunyian teroris termasuk amunisi dan ransum  mereka," kata militer dalam sebuah pernyataan pada Rabu malam.

Dalam insiden lain pada Rabu larut malam, militer mengatakan telah menewaskan lima gerilyawan dalam operasi pencarian di daerah Shakto di distrik suku di Waziristan Selatan.

Khyber merupakan salah satu dari tujuh distrik suku otonom di sepanjang perbatasan barat pegunungan Pakistan, yang menjadi sarang kaum militan Islam setelah invasi pimpinan AS di Afganistan tahun 2001.

Militer memulai serangan terbaru di Khyber pada Oktober 2014, empat bulan setelah serangan berdarah Taliban di bandara Karachi yang mengakhiri pembicaraan damai dan memicu operasi serupa dimulai di distrik Waziristan Utara.

Serangan udara, artileri, mortir dan pasukan darat telah digunakan untuk mengambil kembali wilayah itu. Kedua daerah konflik itu tak dapat dijangkau wartawan sehingga sulit untuk memverifikasi jumlah dan identitas mereka yang tewas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com