Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Akan Kurangi Intensitas Pencarian Malaysia Airlines MH370

Kompas.com - 05/03/2015, 22:00 WIB

CANBERRA, KOMPAS.com - Perdana Menteri Australia Tony Abbott mengisyaratkan bahwa skala pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang hampir satu tahun lalu mungkin akan dikurangi.

Saat berpidato di parlemen, Kamis (5/3/2015), Tony Abbot mengatakan Australia menempuh segala cara yang masuk akal untuk menemukan pesawat penumpang yang mengangkut 239 orang itu.

Namun ia menambahkan bahwa ia tidak bisa menjanjikan pencarian dengan intensitas sekarang akan dilanjutkan selamanya. Australia memimpin tim internasional untuk mencari MH370 di Samudera Hindia.

Meski demikian Abbot tetap berharap pesawat yang hilang itu akan segera ditemukan.

"Saya meyakinkan kepada para keluarga tentang harapan dan pengharapan kami bahwa pencarian yang masih berlangsung akan berhasil," kata Tony Abbot di Canberra.

Australia mengerahkan empat kapal yang dilengkapi dengan peralatan sonar. Sejauh ini belum ditemukan tanda-tanda keberadaan pesawat yang hilang pada 8 Maret 2014 dalam penerbangan dari Kuala Lumpur menuju Beijing.

Pemerintah Malaysia secara resmi menyatakan hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 merupakan sebuah kecelakaan dan menyatakan tidak ada korban selamat.

Akan tetapi para keluarga penumpang dan awak kapal menolak kesimpulan pemerintah Malaysia bahwa hilangnya pesawat tersebut merupakan kecelakaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com