Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota ISIS Pemenggal Prajurit Lebanon Tertangkap

Kompas.com - 24/10/2014, 14:30 WIB
BEIRUT, KOMPAS.com - Militer Lebanon menangkap seorang perekrut Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang diduga menjadi pelaku pemenggalan seorang prajurit Lebanon beberapa waktu lalu.

Penangkapan tersangka ISIS itu dilakukan dalam sebuah penggerebekan pada Kamis (23/10/2014) yang menewaskan tiga orang dan sejumlah orang lainnya ditahan.

Dalam pernyataan resminya, militer Lebanon menyatakan telah mengamankan Ahmad Salim Miqati yang ditangkap di kawasan Diniyeh, Lebanon utara dalam sebuah penggerebekan di apartemennya.

"Miqati dan putranya Omar ditahan dalam penggerebekan itu. Mereka bersama seorang keponakan Miqati bernama Bilal terlibat dalam pembunuhan Sersan Ali Sayyid di kota perbatasan Arsal," demikian pernyataan militer.

Ketegangan meningkat di Lebanon sejak Agustus lalu saat AD Lebanon bentrok dengan ISIS dan Front al-Nusra di kota Arsal yang berada tak jauh dari perbatasan Suriah. Pertempuran itu berlangsung beberapa hari dan berakhir ketika kelompok-kelompok militan itu mundur namun sambil membawa sejumlah prajurit yang mereka sandera.

Ali Sayyid adalah satu dari 30 tentara dan polisi yang disandera kedua kelompok militan tersebut. Sejak saat itu, ISIS dan Al-Nusra sudah mengeksekusi tiga orang sandera tersebut.
Sejauh ini mediasi yang disponsori Qatar untuk membebaskan sandera yang tersisa belum membuahkan hasil.

Ahmad Salim Miqati, menurut militer Lebanon, belum lama ini menyatakan kesetiaannya kepada ISIS. Miqati yang juga dikenal dnegan nama Abu Bakr atau Abul Huda itu adalah anggota ISIS terpenting di Lebanon utara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Al Arabiya
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com