Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekor Guinness: Lidah Terpanjang, Janggut Terkuat

Kompas.com - 11/09/2014, 10:32 WIB
KOMPAS.COM — Ada sisi baik, ada juga sisi buruk sebagai pemegang rekor Guinness, terlebih jika rekornya adalah pemilik lidah terpanjang.

"Saya tidak hanya bisa menjilat hidung saya, tetapi juga sikut saya," kata Nick Stoeberl, pemuda 24 tahun dari California, yang panjang lidahnya mencapai 10,1 cm.

Sisi jeleknya? "Saya harus menghabiskan waktu lebih lama tiap pagi untuk menyikat lidah saya."

Nick adalah salah satu nama baru yang masuk edisi terbaru rekor Guinness, Guinness Book of World Record 2015, yang sekaligus menandai 60 tahun buku rekor unik itu.

Di antara rekor baru yang masuk, terdapat gol yang dicetak dari jarak paling jauh, oleh kiper Stoke, Asmir Begovic.

Berikut beberapa rekor unik di Guinness edisi mutakhir.

Janggut terkuat

Pria Turki asal Lituania yang tinggal di Istanbul, Antanas Kontrimas, adalah pemilik janggut manusia terkuat, yang bisa digelayuti beban seberat 63,8 kg (berat rata-rata orang Indonesia dewasa).

BBC Lepas dari kekuatan janggut, apakah Kontrimas tak merasa sakit digelayuti begitu?
Yoyo terbesar

Beth Johnson dari Ohio, AS, membuat yoyo raksasa, berdiameter 3,65 m dan berat 2.095,6 kg, yang dibuat dalam waktu setahun setengah.

Memang berat sekali—lebih dari dua ton, tetapi "bisa benar-benar dimainkan".

BBC Yoyo raksasa ini berfungsi normal, tapi siapa yang bisa memainkannya?
Panahan terjauh dengan kaki

Memanah sasaran dengan tepat bukan hal yang mudah sama sekali. Bagaimana pula kalau bukan tangan yang digunakan untuk memanah, melainkan kaki?

Nancy Siefker, seniman sirkus berusia 26 tahun dari California, mampu berdiri dengan tangannya, sementara kaki kiri digunakan memegang busur, dan kaki kanan digunakan untuk menarik anak panah, yang dilesatkannya menuju papan sasaran sejauh 6,09 m.

BBC Samantha Martin, Srikandi California versi jumpalitan
Lompatan kucing terjauh

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com