Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amnesti Internasional: ISIS Lakukan Pembersihan Etnis

Kompas.com - 02/09/2014, 16:35 WIB

BAGHDAD, KOMPAS.com - Amnesti Internasional, Selasa (2/9/2014), mengatakan telah memiliki bukti baru bahwa Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) telah melakukan "gelombang baru pembersihan etnis" terhadap minoritas di Irak utara.

Kelompok hak asasi manusia itu mengatakan ISIS telah mengubah kawasan itu menjadi "ladang pembantaian yang berlumuran darah."

Sebelumnya, milisi Syiah Irak dan pasukan Kurdi mengakhiri ketegangan selama dua bulan di kota Amirli yang sempat diduduki oleh pasukan ISIS.

ISIS dan pemberontak Sunni yang menjadi sekutu mereka berhasil menguasai sebagian besar Irak dan Suriah.

Ribuan orang telah terbunuh, mayoritas adalah warga sipil, dan lebih dari satu juta orang terpaksa meninggalkan rumah mereka dalam beberapa bulan terakhir.

Amnesti mengatakan mereka telah mengumpulkan bukti akan pembantaian massal yang terjadi wilayah utara kota Sinjar pada bulan Agustus.

Dua kejadian terparah terjadi ketika kombatan ISIS merazia desa-desa dan membunuh ratusan orang penduduk pada tanggal 3 dan 15 Agustus.

"Kelompok-kelompok yang terdiri dari lelaki dan anak-anak lelaki dengan usia paling muda 12 tahun dari kedua desa dibawa militan ISIS dan ditembak," kata Amnesti Internasional.

"ISIS melakukan kejahatan yang tidak terperikan dan telah mengubah wilayah terpencil Sinjar menjadi ladang pembantaian berlumuran darah dalam kampanye brutal mereka untuk menghapuskan semua jejak Muslim non Arab dan non Sunni," lanjut Amnesti.

Pada Senin (1/9/2014), PBB mengumumkan akan mengirim tim ke Irak untuk menyelidiki "tindakan keji tidak manusiawi dalam skala yang tidak terbayangkan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com