Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala Menghantam Jembatan Beton, Seekor Jerapah Mati

Kompas.com - 01/08/2014, 20:43 WIB
JOHANNESBURG, KOMPAS.com - Seekor jerapah yang sedang dipindahkan dan diangkut sebuah truk mati setelah kepalanya terhantam dinding sebuah jembatan layang di dekat kota Pretoria, Afrika Selatan, Jumat (1/8/2014).

Thinus Botha (32) sempat mengambil foto dua jerapah yang diangkut sebuah truk saat dia mengendarai mobilnya di sebelah truk tersebut di sebuah jalan raya di pinggiran kota Pretoria, Afrika Selatan.

Botha kemudian memutuskan untuk mengabadikan momen unik itu, ternyata dia malah menjadi saksi kejadian mengerikan tak berapa lama kemudian.

"Saya berhenti tak jauh dari jembatan itu dan beberapa detik kemudian setelah saya mengambil foto, kepala salah satu jerapah menghantam dinding jembatan," kata Botha.

"Saya mendengar suara hantaman sangat keras dan melihat darah mengalir dari hidung jerapah itu. Saya dengar hewan itu mati. Saya tak heran karena hantamannya begitu keras," tambah dia.

Sementara itu, Komunitas Perlindungan Hewan (SPCA) Afrika Selatan mengatakan insiden itu sangat serius dan pengemudi truk bisa didakwa melakukan tindak pidana.

"Kami sedang melakukan investigasi dengan kemungkinan mengajukan gugatan pidana terhadap semua yang bertanggung jawab atas kematian jerapah itu," kata juru bicara SPCA, Rick Allan.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com