Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Malaysia: Kami Segera Lakukan Investigasi

Kompas.com - 17/07/2014, 23:30 WIB
MOSKWA, KOMPAS.com — Perdana Menteri Malaysia Najib Razak lewat akun Twitter-nya mengaku sangat terkejut mendengar kabar jatuhnya Malaysia Airlines MH17 di Ukraina.

"Saya sangat terkejut dengan laporan jatuhnya sebuah pesawat Malaysia Airlines. Kami segera melakukan investigasi," kata Najib, Kamis (17/7/2014).

Sebelumnya, sempat diduga pesawat dengan nomor penerbangan MH17 ditembak jatuh di atas kawasan konflik Ukraina timur.

Namun, pemberontak pro-Rusia di Ukraina timur membantah keterlibatan mereka dalam kabar jatuhnya pesawat Boeing 777 milik Malaysia Airlines.

"Kami tidak memiliki sistem pertahanan udara. Persenjataan kami hanya bisa menjangkau ketinggian 4.000 meter," kata sumber milisi pro-Rusia kepada kantor berita Interfax, Kamis (17/7/2014).

Sebelumnya diberitakan, pesawat Boeing 777 milik Malaysia Airlines dikabarkan jatuh di Ukraina, 60 kilometer dari perbatasan Rusia. Informasi ini diperoleh dari Otorita Lalu Lintas Udara Ukraina.

Presiden Ukraina Petro Poroshenko bahkan sempat mengatakan, pesawat Malaysia Airlines MH17 mungkin ditembak.

Pesawat itu sedang terbang di dekat kota Shaktarsk di wilayah Donetsk yang dikuasai pemberontak pro-Rusia ketika hilang dari radar, dan tim penolong sedang menuju ke wilayah itu.

Di dalam pesawat yang terbang dari Amsterdam menuju Malaysia itu terdapat 280 orang penumpang dan 15 orang awak kabin.

Sejumlah sumber yang dikutip kantor berita Rusia ITAR-TASS mengatakan, pesawat itu tengah terbang di ketinggian 10.000 meter dan seharusnya memasuki wilayah udara Rusia pada pukul 17.20 waktu setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com