Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Per Sabtu Pagi, Korban Tewas di Gaza Sudah 112 Orang

Kompas.com - 12/07/2014, 08:11 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

GAZA CITY, KOMPAS.com - Tujuh warga Palestina tewas dalam beberapa serangan udara Israel pada Sabtu (12/7/2014) dini hari. Jumlah total korban tewas sejak operasi militer digulirkan Israel pada Selasa (8/7/2014), sudah mencapai 112 orang.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan Palestina Ashraf al-Qudra, mengatakan empat orang tewas dalam serangan ke Jebaliya di kawasan utara Jalur Gaza dan dua orang lain tewas dalam serangan di kawasan selatan Deir el Balah. Tak berselang lama, lanjut al-Qudra, seorang remaja 17 tahun tewas dalam serangan ke Gaza City.

Operation Protective Edge merupakan operasi militer Israel paling mematikan ke Gaza sejak November 2012. Sebagai balasan, para pejuang Palestina melontarkan 520 mortir dan roket ke wilayah Israel, dengan 140 di antaranya bisa dicegat sistem anti-rudal Israel, Iron Dome, berdasarkan pernyataan militer Israel, Jumat (11/7/2014).

Sejauh ini belum ada satu pun warga Israel tewas karena serangan balik dari para pejuang Palestina. Seorang tentara Israel dikabarkan terluka parah dalam serangan mortir pada Kamis (10/7/2014) malam dan seorang pria lain Israel terluka ketika sebuah roket menghantam pompa bensin di selatan Asdod pada Jumat pagi.

Dua tentara Israel mengalami luka ringan di perbatasan wilayah Gaza, ketika Palestina menembakkan rudal anti-tank ke arah mereka. Lalu seorang perempuan mengalami luka ringan ketika roket menghantam rumahnya di kota Beersheva. Israel telah memanggil 40.000 pasukan cadangan untuk menopang operasi ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com