Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasukan Irak Kuasai Penyulingan Minyak Baiji

Kompas.com - 19/06/2014, 20:45 WIB
BAGHDAD, KOMPAS.com - Pasukan pemerintah Irak, Kamis (19/6/2014), berhasil menguasai sepenuhnya kilang penyulingan minyak terbesar di Irak setelah terlibat baku tembak hebat dengan kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).

Pada Rabu (18/6/2014), kelompok ISIS menyerang kompleks penyulingan minyak Baiji yang terletak di sebelah selatan kota Mosul yang sudah direbut kelompok itu.

Akibat serangan tersebut, sejumlah tangki penyimpanan minyak terbakar dalam sebuah langkah untuk mengguncang pasar minyak dunia.

"Pasukan pemerintah sudah sepenuhnya mengendalikan komplek penyulingan Baiji," kata Letnan Jenderal Qassem Atta, juru bicara keamanan pemerintah Irak.

Sementara itu, seorang pekerja kilang kepada AFP mengatakan pasukan ISIS mundur meninggalkan kompleks penyulingan itu di bawah tembakan gencar pasukan pemerintah.

Baku tembak berlangsung sejak Rabu pagi yang mengakibatkan sejumlah tanki penyimpanan minyak untuk produksi terbakar. Baku tembak terus terjadi hingga tengah malam dan berlanjut secara sporadis pada Kamis.

Kilang penyulingan Baiji adalah yang terbesar di Irak dan menghasilkan sekitar separuh dari kebutuhan bahan bakar Irak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com