Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Korea Utara Luncurkan Rudal

Kompas.com - 22/03/2014, 06:33 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

Sumber

SEOUL, KOMPAS.com — Korea Utara melakukan uji coba penembakan 30 rudal jarak pendek ke laut, Sabtu (22/3/2014). Kantor berita Korea Selatan Yonhap mengatakan ini adalah rangkaian terbaru peluncuran rudal oleh Korea Utara yang selalu memicu kritik dari Seoul dan Washington.

Rudal-rudal akan ditembakkan di lepas pantai timur Korea Utara ke bagian timur Laut Jepang. Yonhap mengatakan, peluncuran akan mulai dilakukan pada pukul 04.00 waktu setempat atau pukul 02.00 WIB. Kantor berita ini menulis jarak jelajah rudal diperkirakan mencapai 60 kilometer.

Korea Selatan, Senin (17/3/2014), mendesak Korea Utara menghentikan apa yang oleh Seoul disebut sebagai tindakan provokatif dengan potensi bahanya dari uji coba roket dan rudal. Pernyataan itu disampaikan sehari setelah Korea Utara melakukan uji coba peluncuran 25 roket ke laut.

Diduga, unjuk kekuatan ini merupakan cara Korea Utara mengekspresikan kemarahan terhadap latihan militer bersama yang rutin digelar Korea Selatan dan Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com