Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Pelopori ASEAN untuk Industri Alat Kebersihan

Kompas.com - 12/03/2014, 18:12 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Indonesia memelopori negara-negara ASEAN untuk industri alat kebersihan dan penatu. Sektor ini diklaim mampu memangkas biaya produksi hingga 40 persen. Peluang ini akan mengemuka pada perhelatan Expo Clean and Laundry 2014 pada 27-29 Maret 2014 di Jakarta International Expo Kemayoran, kata pihak penyelenggara Media Artha Sentosa dalam pernyataan persnya yang diterima Kompas.com pada Rabu (12/3/2014).

Pameran kali ini, kata Direktur Media Artha Sentosa Teddy Halim adalah yang pertama di Indonesia. Bahkan, pameran yang akan mengundang pelaku industri properti, hotel dan rumah sakit, serta layanan publik mulai dari pusat perbelanjaan hingga sekolah itu juga menjadi yang pertama di ASEAN. Nantinya, bersamaan dengan pameran itu, ada pula Expo Laundry 2014. Rencananya, hampir seluruh pemain dunia pada industri ini seperti Kannegiesser, Jensen, Milnor, Image, Electrolux, Primus, Unimac, Girbau, Sailstar, Ecolab, Sealed Air Diversey, Seitz, dan iClean, akan berpartisipasi.

Kemudian, pameran ini pun mendapat dukungan dari Aplikindo (Asosiasi Perusahaan Klining Servis Indonesia) dan APLI (Asosiasi Profesi Laundry Indonesia). Perhelatan tersebut juga akan berisi seminar-seminar bertajuk kebutuhan industri kebersihan dan penatu.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com