Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Pastikan 3 Warganya Jadi Penumpang MH370

Kompas.com - 09/03/2014, 02:24 WIB
WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Kementerian Luar Negeri AS, Sabtu (8/3/2014), memastikan tiga warga negaranya berada di dalam pesawat jet Malaysia Airlines yang hilang di atas perairan Vietnam.

"Saat ini, kami bisa memastikan tiga warga negara AS ada di dalam pesawat tersebut," demikian pernyataan resmi Kemenlu AS.

Para pejabat Kedubes AS di Kuala Lumpur dan Beijing saat ini tengah menghubungi keluarga ketiga warga negara AS itu.

Kemenlu menambahkan, Washington bekerja keras untuk memastikan apakah ada warga AS lain yang terdapat di dalam pesawat yang hingga kini masih dinyatakan hilang itu.

"Kami menyampaikan rasa bela sungkawa untuk keluarga penumpang Malaysia Airlines penerbangan MH370," tambah Kemenlu AS.

Tim pencari masih terus berupaya menemukan keberadaan pesawat jet Boeing 777-200 yang membawa 239 orang penumpang dan awak itu.

Sejauh ini, para pejabat Vietnam mengatakan tim pencari melihat dua lapisan minyak yang kemungkinan berasal dari pesawat jet yang hilang di antara Vietnam dan wilayah utara Malaysia itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com