Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Hilang, Seorang Bocah Ditemukan Berkat WhatsApp

Kompas.com - 06/03/2014, 23:21 WIB

NEW DELHI, KOMPAS.com — Seorang anak laki-laki berusia 11 tahun di India ditemukan setelah dilihat seorang warga yang melihat pesan WhatsApp dari polisi.

Polisi di kota Bareilly mengatakan, mereka menggunakan pesan singkat itu untuk mengirimkan foto anak laki-laki ke ponsel warga di wilayah itu.

Seorang pria yang tengah naik kereta dan mendapatkan pesan WhatsApp itu mengenali anak laki-laki yang duduk di dekatnya. Pria itu segera memanggil polisi.

"Kami menggunakan berbagai cara untuk menyebarkan laporan anak hilang ini. Kami menerbitkan pamflet di seputar Bareilly serta foto melalui WhatsApp," kata pejabat kepolisian SP Singh kepada BBC Hindi.

Ayah anak itu, Paramjit Singh, mengatakan bahwa putranya meninggalkan rumah pada Minggu (2/3/2014)  pukul 07.00, untuk bermain sepeda. Namun, dia kemudian tidak kembali. Tidak jelas bagaimana anak itu kemudian bisa berada di kereta api.

Bulan lalu, seorang anak hilang lain di Uttar Pradesh, berusia 11 tahun, ditemukan di stasiun kereta Delhi setelah keluarganya menerbitkan fotonya di Facebook dan WhatsApp.

India memiliki lebih dari 900 juta pengguna telepon seluler. Di negeri itu, WhatsApp sangat populer.

Aplikasi yang digunakan oleh lebih dari 400 juta pengguna di dunia setiap bulan ini dibeli oleh jejaring sosial Facebook baru-baru ini dengan harga 19 miliar dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com