Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Protes Latihan Perang AS-Korsel, Korut Tembakkan 7 Roket

Kompas.com - 04/03/2014, 17:42 WIB
SEOUL, KOMPAS.com - Korea Utara melepaskan serangkaian tembakan roket ke laut, Selasa (4/3/2014), sebagai sebuah aksi protes atas latihan militer gabungan AS-Korea Selatan.

Menjelang tengah hari, Korea Utara melepaskan tiga tembakan menggunakan sistem peluncuran roket berantai (MLRS), sebuah sistem peluncuran dengan mobilitas tinggi yang memampu menembakkan roket darat ke darat. Demikian Kementerian Pertahanan Korea Selatan.

Tiga proyektil itu ditembakkan dari kota pelabuhan pesisir timur Korea Utara, Wonsan dan terbang sejauh 55 kilometer sebelum jatuh di Laut Jepang.

Korea Utara kemudian melepaskan lagi empat tembakan pada pukul 16.17 waktu setempat atau sekitar pukul 14.17 WIB. Empat proyektil ini terbang sejauh 155 kilometer sebelum jatuh ke laut.

"Korea Utara nampaknya sedang mencoba dua jenis MLRS," kata seorang juru bicara Kemenhan Korea Selatan.

Sementara itu, militer Korea Selatan meningkatkan kewaspadaan mereka terkait serangkaian penembakan roket dari Korea Utara ini. Aksi ini mengundang kecaman AS dan Korea Selatan.

Pekan lalu, Korea Utara juga melakukan uji coba dengan menembakkan empat rudal jarak pendek Scud dari pesisir timur negeri itu. Uji coba itu kemudian dilanjutkan dengan penembakan dua roket pada Senin (3/3/2014).

Korea Selatan menyebut uji coba penembakan roket itu merupakan sebuah "provokasi buruk", sementara Amerika Serikat meminta Korea Utara menahan diri dan mematuhi resolusi Dewan Keamanan PBB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com