Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisruh Politik Ganggu Perekonomian Thailand

Kompas.com - 20/02/2014, 15:48 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Kisruh politik mengganggu perekonomian Thailand hingga saat ini. Catatan termutakhir dari Klub Industri Otomotif Thailand (AIC) menunjukkan kalau sepanjang Januari tahun ini, penjualan mobil domestik turun 45,5 persen hingga 68.508 unit. Angka ini dibandingkan dengan periode sama pada Januari 2013, tulis Bangkok Post pada Kamis (20/2/2014).

Angka penurunan ini pun, kata Juru Bicara AIC Surapong Paisitpatanapong merupakan level terendah sejak 25 bulan ke belakang. "Pada Desember 2013, penjualan mobil domestik juga susut 39,86 persen,"katanya.

Kisruh politik itu, kata Surapong lagi juga berpengaruh pada berbagai sektor otomotif terkait semisal institusi pembiayaan. "Kalau kisruh ini tak selesai, Thailand akan banyak kehilangan pembeli,"imbuhnya.

Sepanjang Januari 2014, ekspor mobil Thailand mencapai 81.025 unit. Angka ini susut 6,9 persen ketimbang Januari 2013. Nilai ekspor pada masa itu adalah 37,41 miliar baht atau turun 5,51 persen ketimbang periode sama setahun silam.   

Masih dalam perbandingan sama, total penjualan mobil turun 31,09 persen sampai dengan Januari 2014. Namun, pada Desember 2013, tercatat ada angka kenaikan 2,36 persen menjadi 162.652 persen.

AIC memprediksikan sepanjang Februari-Maret 2014 penjualan berada di angka 511.342 unit. Angka ini merupakan perhitungan kenaikan penjualan 1,38 persen jika dibandingkan November 2013 dan Januari 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com