Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konvoi PBB Dibom Dekat Bandara Mogadishu, 6 Tewas

Kompas.com - 13/02/2014, 20:39 WIB
MOGADISHU, KOMPAS.com - Sedikitnya enam orang tewas ketika sebuah bom mobil bunuh diri menghantam konvoi PBB di dekat bandara Mogadishu, Somalia, Kamis (13/2/2014).

Bom mobil itu meledak dekat pos pemeriksaan di pintu masuk bandara, yang juga menjadi markas pasukan Uni Afrika, AMISOM. Kompleks bandara itu juga menjadi lokasi sejumlah misi diplomatik asing dan kantor-kantor PBB.

Misi PBB untuk Somalia (UNSOM) dalam pernyataannya menjelaskan bom itu meledak di dekat iring-iringan kendaraan PBB tak lama setelah tengah hari.

"Sebuah mobil PBB hancur namun semua staf PBB selamat. Empat orang pengawal asal Somalia hanya menderita luka ringan," demikian UNSOM.

"Sedikitnya enam orang tewas, sebagian besar adalah warga sipil. Banyak yang mengalami luka serius. Kami masih menyelidiki insiden ini dan jumlah korban bisa jadi meningkat," kata perwira kepolisian Somalia, Said Mohamed.

Sementara itu, juru bicara kelompok militan Al-Shabab mengklaim bertanggung jawab atas serangan itu.

"Ini adalah operasi yang dilakukan Al-Shabab. Dia adalah salah satu saudara kami yang melakukan pengorbanan untuk membela rakyat Somalia," kata juru bicara Al-Shabab, Sheikh Abdul Aziz Abu Musab.

"Targetnya adalah konvoi PBB. Berdasarkan laporan yang kami terima sejumlah penyerang tewas," tambah Abu Musab.

Kompleks bandara Somalia dianggap sebagai salah satu tempat paling aman di Mogadishu, yang dilindungi puluhan pos pemeriksaan dan dijaga pasukan keamanan dalam jumlah besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com