Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jual Bayi Lewat Facebook, Remaja Cile Ditahan Polisi

Kompas.com - 21/01/2014, 16:18 WIB
SANTIAGO, KOMPAS.com — Seorang remaja perempuan Cile, Veronica Carrera Chaparro (18), harus berurusan dengan pihak berwajib setelah menjual bayinya dengan harga hanya Rp 1,3 juta lewat Facebook.

Selain menahan Veronica, polisi juga menahan ibu dan kakak perempuan Veronica karena dituduh ikut membantu menjajakan bayi itu.

Menurut keterangan polisi, Veronica mengetahui kehamilannya pada Februari 2013. Saat itu dia sudah dua bulan mengandung dan mengatakan kepada kekasihnya yang baru berusia 17 tahun agar bungkam dan merahasiakan kehamilan dirinya.

Namun, sang kekasih ingkar janji dan menceritakan soal kehamilan itu kepada ibu Veronica. Ibu Veronica, Angela Chaparro (42), dan kakak perempuannya, Daniela (24), kemudian memberi Veronica tiga pilihan.

"Menjual bayinya, menggugurkannya, atau memberikannya untuk diadopsi," kata kepala polisi Miguel Ampuero.

Akhirnya, diputuskan bayi itu akan dijual. Lalu, Veronica mulai menawarkan bayi yang saat itu masih berada di dalam kandungannya lewat situs jejaring sosial Facebook. Tak lama kemudian, pasangan suami istri dari kota Concepcion tertarik untuk membeli bayi itu. Kemudian, kedua pihak bertemu, tetapi tidak menemukan kata sepakat.

Lalu, pasangan lain datang. Kali ini dari kawasan Puente Alto, di ibu kota Santiago, dan menyampaikan keinginannya untuk membeli bayi itu dan mengurus semua dokumen yang berkaitan dengannya.

Veronica melahirkan bayinya pada 4 November 2012. Sehari kemudian, pasangan asal Santiago itu membayar pengurusan semua dokumen yang berkaitan dengan bayi tersebut kepada pemerintah. Pasangan suami istri itu kemudian hanya memberi uang sebesar Rp 1,3 juta kepada Veronica dan keluarganya.

Kini Veronica, ibu, dan kakak perempuannya tengah menjalani proses persidangan di sebuah pengadilan di Santiago sejak akhir pekan lalu.

Hakim yang memimpin sidang Ernesto Silva mengatakan, kasus penjualan bayi ini termasuk kategori kasus yang sangat serius. Namun, hakim Ernesto mengakui kasus ini akan menjadi sangat sulit karena, menurut undang-undang Cile, menawarkan bayi yang baru lahir lewat internet bukan perbuatan melanggar hukum.

Selain Veronica dan keluarganya, pasangan suami istri yang membeli bayi Veronica juga ditahan dan kini tengah disidangkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com