Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antre Panjang di Pameran Elektronik Terbesar Dunia

Kompas.com - 07/01/2014, 22:55 WIB
Erlangga Djumena

Penulis


LAS VEGAS, KOMPAS.com - Consumer Electronic Show merupakan ajang pameran elektronik terbesar di dunia. Selain dihadiri oleh perusahaan-perusahaan elektronik terkemuka dunia, para jurnalis pun menyerbu event yang diselenggarakan pada 7-10 Januari 2014 di Las Vegas, Amerika Serikat ini.

Hal itu terlihat saat CES Press Day, Senin (6/1/2014) di Mandala Bay, Las Vegas, Amerika Serikat. Pada sesi ini sekitar 25 perusahaan melakukaan jumpa pers mengenai produk-produk yang akan mereka pamerkan dalam CES. Banyaknya jurnalis yang meliput, membuat sistem antrean diberlakukan sebelum masuk ruangan jumpa pers.

Di tengah suhu udara yang cukup menggigit meski di dalam ruangan, antrean pun memanjang di beberapa ruangan jumpa pers. Seperti yang terjadi di jumpa pers Panasonic yang Kompas.com hadiri. Sebelum masuk ke ruangan jumpa pers, para jurnalis yang datang dari seluruh penjuru dunia harus mengantre hingga beberapa baris. Meski demikian antrean tersebut tidak berlangsung lama.

KOMPAS.com/ERLANGGA DJUMENA Konferensi Pers Panasonic Corporation di CES 2014.
"Memang, tahun lalu juga antreannya juga panjang banget," kata Corporate Communication Panasonic Indonesia Muara Makarim, yang datang bersama rombongan Kompas.com.

Untungnya antrean berlangsung tertib dan tidak terlalu lama. Selidik-punya selidik, rupanya selain banyaknya jurnalis, antrean juga setidaknya disebabkan para jurnalis yang mencari kartu nama  untuk dimasukkan ke dalam kantung yang dipegang beberapa petugas di depan pintu.

Sebagai informasi, meski tidak seekstrem bebeapa daerah di Amerika Serikat yang suhunya sampai minus 30 derajat celcius, suhu Las Vegas saat ini berkisar diantara 2-9 derajat Celcius. Cukup untuk membuat mengigil orang-orang yang biasa hidup di daerah tropis, meski berada di ruangan yang berpenghangat udara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com