Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Ribu Orang Hadiri Kebaktian Mengenang Mandela

Kompas.com - 10/12/2013, 19:04 WIB

SOWETO, KOMPAS.com — Kebaktian nasional untuk mengenang mendiang mantan Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela diselenggarakan di Johannesburg, Selasa (10/12/2013).

Puluhan ribu warga Afrika Selatan bergabung dengan puluhan pemimpin dunia dalam misa di Stadion FNB yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2010 itu.

Saat itu, Mandela hadir menyaksikan laga final antara Spanyol dan Belanda. Ajang itu juga merupakan penampilan publik terakhir Mandela.

Rekan Mandela yang bersama dengannya mendekam di penjara pulau Robben, Andrew Mlangeni, mengatakan, Mandela "menciptakan harapan saat tidak ada harapan sama sekali."

Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Presiden Kuba Raul Castro, dan Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon juga akan berpidato dalam kebaktian.

Presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan itu meninggal pada usia 95 tahun, Kamis lalu.

Afrika Selatan menyelenggarakan serangkaian upacara untuk mengenang mantan pemimpin itu sampai pemakamannya pada Minggu (15/12/2013).

Kebaktian untuk Mandela merupakan salah satu dari upacara terbesar yang dihadiri para kepala negara di Afrika Selatan.

Pidato pertama yang dilakukan oleh rekan Mandela, Mlangeni, mengatakan, "Dia pasti tersenyum dan menyaksikan bangsanya, putra dan putri bersatu merayakan kehidupannya dan apa yang ia tinggalkan."

Tiga cucu Mandela juga menyampaikan eulogi dalam kebaktian yang digelar di tengah guyuran hujan itu. Meski demikian, warga Afrika Selatan menyambut datangnya hujan saat kebaktian ini.

Menteri Pertahanan Nosiviwe Mapisa-Nqakula mengatakan, "Hujan ini berkah dari nenek moyang yang menyambut putranya."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com