Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Afsel Helat Film Perdana Nelson Mandela

Kompas.com - 04/11/2013, 14:49 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com — Afrika Selatan (Afsel) menghelat film perdana yang mengisahkan perjalanan Nelson Mandela. Judulnya Mandela: Long Walk to Freedom. Menurut warta AP pada Senin (4/11/2013), film yang berangkat dari otobiografi tokoh antiapartheid itu memang diputar perdana Minggu pagi. "Film itu membawa kenangan emosional bagi ikon antiapartheid itu," kata sutradara Justin Chadwick.

Mandela, yang berusia 95 tahun tersebut, sudah mendapat izin keluar dari perawatan di rumah sakit sejak Desember 2012. Sekarang, Mandela tinggal di rumahnya di Johannesburg.

Kesan senada juga menjadi ungkapan putri Mandela, Zindzi. "Saya juga menjadi emosional saat menyaksikan film tentang ayah tersebut," ungkapnya.

Keluarga besar Mandela memang menyempatkan diri secara khusus dalam peluncuran film berbiaya sekitar 35 juta dollar AS itu. Nantinya, film berdurasi 2,5 jam itu bakal diputar secara umum serentak di Afrika Selatan dan AS pada 28 November 2013.

Dalam film berlatar belakang pada 1934 itu, aktor Inggris Idris Elba berperan sebagai Nelson Mandela.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com